Inspirasi Desain Rumah Minimalis

Inspirasi Desain Rumah Minimalis

Inspirasi Desain Rumah Minimalis – Rumah minimalis sekarang ini menjadi piihan utama bagi keluarga-keluarga dalam memilih desain rumah. Istilah ini seringkali kita baca atau dengar berdengung di media massa untuk menunjuk sebuah bangunan yang dianggap menerapkan gaya atau tren arsitektur/interior masa kini. Tujuannya agar dapat memperoleh kesan rumah atau bangunan yang dirancang dengan gaya baru, modern dan berselera kekinian. Namun apakah sebetulnya Anda tahu apakah desain rumah minimalis itu sebenarnya?
Banyak masyarakat yang menyangka bahwa gaya minimalis itu baru lahir 10 tahun terakhir. Bila dicermati oleh kalangan yang lebih paham, ternyata bukan gaya minimalis, apalagi modern. Tapi kadangkala ada American Classic, Art Deco dan bahkan menyelip sentuhan aliran lain.

1. Ciri Khas Rumah Minimalis

Ciri khas rumah minimalis adalah menggunakan dak beton, mengikuti bentuk dasar (berbentuk kotak), polos atau tanpa ornamen, dan menggunakan maksimal dua kombinasi material. Pada arsitektur minimalis biasanya ‘membuang’ segala hal menjadi sesuatu agar mencapai esensi nilai kesederhanaan, namun memiliki nilai berkualitas sangat tinggi. Detailnya yang rapi, presisi, jujur dan tidak mengada-ada hingga terlihat pada semua bagian bangunan dan ruang.
Jadi jika Anda melihat rumah cluster dengan desain fasad (tampak depan) menggunakan warna merah atau unsur dekoratif yang berlebihan, sebetulnya itu bukan contoh rumah minimalis. Ingat! Menurut KBBI, minimalis berarti unsur-unsur yang sederhana dan terbatas untuk mendapatkan efek atau kesan yang terbaik.

2. Denah yang Sesuai Fungsinya

Konsep dari rumah minimalis sebetulnya bukan sekadar berbentuk sederhana. Namun memiliki bentuk yang disesuaikan dengan fungsinya, tanpa menambah terlalu banyak ornamen tambahan. Sama halnya dengan denah rumah minimalis. Denah rumah minimalis akan memaksimalkan area sebaik mungkin sesuai dengan kebutuhan sang pengguna. Dengan kata lain, tidak akan ada area yang terbuang atau sia-sia. Bagi Anda yang menginginkan rumah bertingkat dua lantai, namun bingung mengatur budget. Jangan khawatir, karena rumah bisa dibuat bertumbuh.
Ketika anak bertambah besar, rumah pun turut tumbuh perlahan dan merespon masa depan. Tipsnya adalah konsultasikan dengan arsitek atau desainer Anda untuk merancang pondasi rumah untuk dua lantai, walaupun yang didirikan baru lantai pertama saja. Pastikan layout serta letak tangga bisa dikembangkan sesaat mau menambah jumlah lantai. Jika aktivitas di dalam rumah tidak terlalu banyak, penghuni dapat menggabungkan ruang makan dengan area living untuk memaksimalkan ruang tanpa sekat, sehingga setiap sudut lahan yang tersedia dapat digunakan secara menyeluruh.

3. Taman Minimalis untuk Kesegaran Rumah

Pemilihan antara taman kering atau taman basah di rumah bisa ditentukan dari kebiasaan sang pemilik dan luasan area yang dimiliki. Jika Anda tipe orang yang suka berkebun atau bercocok tanam, taman basah dengan rerumputan bisa menjadi sanctuary area tersendiri. Menyiram sekaligus “mengajak bicara” tanaman dipercayai bisa menambah asupan oksigen.Mengganti rerumputan dengan kerikil membuat taman kering lebih mudah perawatannya karena Anda cukup menyiram tanaman di pot. Taman kering juga sangat cocok untuk area rumah yang kurang pancaran matahari. Misalkan, area taman Anda tertutup dengan rumah tetangga, maka gunakan lantai kayu atau batu kerikil putih agar taman tetap terasa zen. Karena sinar matahari yang kurang akan menghambat pertumbuhan rumput. Tentukan juga desain taman minimalis yang disesuaikan dengan luasan area Anda.

4. Dekorasi yang Simple

Less is more, mungkin pendekatan ini sudah akrab di telinga Anda, terutama jika dikaitkan dengan ide dekorasi maupun interior hunian yang mengambil tema minimalis. Selain karena nuansa yang menenangkan berkat tidak banyak furnitur yang mengisi ruangan, Anda pun tak perlu berinvestasi dalam jumlah lebih pada berbagai macam instrumen yang harus dimiliki.Poin penting untuk tema dekorasi minimalis ini adalah spacious room dengan jumlah furnitur serta detail yang tidak berlebih dan berfokus pada pemilihan warna-warna natural maupun pastel serta permainan tekstur yang akan menghidupkan suasana.

5. Warna Cat Rumah Minimalis

Meskipun telah lama hadir di Indonesia, desain rumah minimalis hingga kini masih mampu mencuri perhatian banyak orang. Konsepnya yang memaksimalkan ruang serta pilihan rona monokromatis yang teraplikasi pada hunian membuat rumah minimalis mudah untuk didekor. Teorinya rumah minimalis menggunakan cat dinding berwarna monokrom.
Pemilihan warna cat dinding ruang tamu minamlis, furnitur, dan curtain berwarna putih dan natural seperti ini sangat cocok untuk desain ruang tamu berukuran kecil. Meletakkan cermin di dinding juga memiliki sistem yang sama, justru lebih optimal untuk memberi kesan luas.

Baca Juga: Desain Rumah Kebun Yang Menginspirasi Dan Menyehatkan

6. Material yang Ramah Lingkungan

Pemilihan nuansa warna atau material pada contoh rumah minimalis umumnya tidak lebih dari dua kombinasi. Jika Anda merasa warna putih itu terlalu polos, tambahkan material kayu atau dinding batu alam bermotif sederhana sebagai aksen. Beberapa material yang kerap digunakan di rumah minimalis adalah batu bata, beton ekspos, besi, dan kayu.
Dinding batu bata setebal 10 cm dapat menahan panas selama 2 jam lebih. Sedangkan, dinding beton 15 cm bisa meredam panas hingga 4 jam. Untuk unsur dekorasi pada desain rumah minimalis, arsitek kerap menggunakan roster atau lubang angin, wire mesh, dan laser cut.
Roster adalah lubang angin yang terbuat dari semen dan pasir yang dicetak. Modelnya sangat beragam. Untuk variasi bentuk, di antara semen berbentuk solid, hadirkan roster berlubang lingkaran. Roster juga bisa menjadi solusi rumah hemat energi karena bisa menyalurkan udara segar ke dalam rumah, sekaligus berestetika tinggi. Wire mesh adalah besi berupa kawat yang dianyam menjadi lembaran atau gulungan. Laset cut adalah teknik pemotongan pada material besi, kaca, kayu, dan masih banyak lagi. Dengan menggunakan komputerisasi, motif pemotongan bisa diatur sesuai selera.

7. Pencahayaan Alami yang Berkualitas

Untuk gaya ruang keluarga minimalis, peranan tata cahaya sangatlah penting. terutama untuk membuat suasana ruang keluarga terasa lebih nyaman dan santai. Sumber cahaya alami dan buatan sama-sama penting untuk diperhatikan efeknya agar bisa menghasilkan desain rumah minimalis yang nyaman.
Memilih jendela yang dapat dibuka dan ditutup akan memberikan efek pergantian udara di dalam kamar tidur. Karenanya, pilihan penutup jendela sebaiknya disesuaikan dengan selera dan kebutuhan pengguna kamar tidur. Pemasangan jendela dan pintu yang dapat menghadirkan sirkulasi yang baik mampu mengatur tingkat kelembapan dalam rumah dan akan dapat memperpanjang umur segala aspek interior rumah.
Fungsi jendela besar yang membentang tinggi bia memberikan kualitas cahaya dan udara yang terbaik jika berada di sisi timur – selatan. Matahari pagi yang baik membawa suasana hangat ke dalam ruangan. Cahaya matahari di tengah hari menjadi penerangan alami sementara sejuknya angin yang bertiup terasa di sore hari. Pemandangan taman hijau juga memberikan kesegaran yang dapat dinikmati dari dalam sebuah rumah.

Desain Rumah Kebun Yang Menginspirasi Dan Menyehatkan

Desain-Rumah-Kebun-Yang-Menginspirasi-Dan-Menyehatkan

rumahawan – Jika anda terus-terusan dirumah karena masa pandemi yang tak kunjung reda pasti anda akan merasa suntuk dan bosan hingga dapat menyebabkan stress. Cara yang tepat untuk menghilangkakn rasa suntuk adalah anda harus mencoba membuat rumah kebun sendiri pada lahan rumah anda. Selain melepaskan rasa stres, melihat tanaman juga dapat membangun pola pikir yang positif dan kreatif dari rumah.

Bahkan, hal ini telah terbukti secara ilmiah lho.

Menurut penelitian University of Reading pada tahun 2002, memandang dedaunan hijau akan membuat seseorang bisa berpikir secara jernih.

Membuat rumah kebun ternyata tak selalu membutuhkan lahan luas. Wah, solusi yang tepat sekali kan untuk mengusir kepenatan akibat terus-terusan di rumah?

Tapi, sebagian besar dari kamu mungkin ragu untuk membuatnya di rumah lantaran lahan yang tersisa tidak cukup.

Eits, jangan salah, kamu juga bisa kok membuat kebun di rumah kecil.

Sebab, tidak selamanya home garden harus membutuhkan lahan luas.

Bahkan kamu juga tak memerlukan perawatan yang mahal lho, yang penting bisa dimanfaatkan secara efektif dan tepat.

5 inspirasi desain rumah kebun di lahan minimalis

Untuk kamu yang masih maju mundur untuk membuat kebun di rumah, ini dia inspirasi desain kebun di lahan minimalis!

1. Kebun dengan konsep klasik

Kebun-dengan-konsep-klasik

Inspirasi rumah kebun klasik bisa diterapkan melalui beberapa pendekatan, yakni dekorasi sederhana dengan jenis tanaman yang banyak di belakang rumah.

Tak hanya dari sisi dekorasi dan tanaman, kebun bernuansa klasik juga bisa kamu padukan dengan seni instalasi.

Seperti pajangan kayu dan keramik maupun lukisan, sehingga terlihat elegan.

2. Kebun petak di halaman belakang

Petak kecil di halaman belakang juga bisa kamu olah menjadi rumah kebun yang sangat nyaman dan ideal untuk keluarga.

Inspirasi kebun petak tersebut bisa kamu lakukan dari mulai penggunaan rumput buatan, tanaman-tanaman unik hingga beberapa furniture yang bisa memberikan kesan santai.

3. Ruang keluarga bernuansa hijau

Ruang-keluarga-bernuansa-hijau

Jika kamu memiliki keterbatasan dalam membangun ulang sebuah kebun, cara menarik yang bisa dilakukan ialah dengan menata ruang keluarga bernuansa alam.

Penerapan nuansa hijau pada sisi ruang keluarga terlihat sangat alami, sehingga atmosfir rumah terlihat segar meski tanpa pendingin udara.

Nuansa hijau tersebut akan semakin serasi dengan pemilihan furniture yang bersifat natural di rumah.

Baca Juga :Desain Interior Rumah Yang Bikin Kamu Betah Dirumah

4. Rumah kebun kontemporer

Rumah-kebun-kontemporer

Mau memiliki kebun yang hemat nan fungsional?

Inspirasi kebun kontemporer pada lahan sempit bisa menjadi alternatif menarik yang modern.

Dekorasi kebun yang bisa ditampilkan pada dinding rumah dan halaman depan bisa menjadi cara yang terbaik dalam memaksimalkan ruang.

Selain penggunaan tanaman hijau, tak ada salahnya untuk memadukan unsur lain seperti dekorasi batu alam dan jalan setapak di rumah kebun.

5. Kebun indoor sederhana

Kebun-indoor-sederhana

Kebun tidak selamanya harus berada pada sisi outdoor maupun pertukaran ruang luar dan dalam, tapi juga bisa di dalam rumah secara langsung.

Desain inspirasi kebun sederhana terdiri dari beberapa bagian tanaman hijau rumah yang unik, yang ditanam pada lokasi strategis.

Jika kamu berencana membentuk rumah kebun sederhana, salah satu cara yang baik adalah menempatkannya tepat menghadap ventilasi udara maupun pencahayaan.

Dengan begitu, proses fotosintesis bisa berjalan dengan baik.

Langkah membangun rumah kebun pilihan

Sebelum kamu memiliki kebun impian yang ada di lingkungan rumah, ada beberapa langkah simpel yang bisa kamu lakukan sebagai berikut.

Menentukan desain yang sesuai

Setelah mengetahui beberapa inspirasi desain rumah kebun di atas, kamu pun bisa menentukan desain rumah kebun yang sesuai dengan karakter pribadimu.

Desain rumah kebun yang baik tak hanya enak dilihat, tapi juga punya makna yang baik untuk sebuah keluarga.

Mengikuti lingkungan sekitar

Sebelum kamu membangun rumah kebun dalam keadaan terpisah, sangat penting untuk memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB), agar lingkungan sekitar dapat mengetahui hal tersebut.

Selain memiliki IMB, ada baiknya jika kebun tersebut didesain secukupnya dengan kualitas yang baik, supaya bangunan tersebut bersifat abadi.

Ukuran harus proporsional

Sebuah desain kebun yang bagus, juga harus memiliki proporsional yang baik antara tanaman dan ukuran rumahnya.

Oleh sebab itu, pastikan ukuran kebun tidak berukuran terlalu besar seperti rumah utama, agar tidak dominan satu sama lain.

Selain bentuk kebun yang proporsional, pastikan juga tanaman dan pepohonan yang ditanam tidak menutupi elemen penting dari kebun, supaya nilai estetikanya dapat terjaga dengan baik.

Menyatu dengan alam

Suasana hijau pada beberapa bagian rumah memang titik awal untuk menyatukan sesuatu tersebut dengan alam.

Tak hanya melalui suasana hijau, kamu pun juga bisa memasang jendela berukuran besar, sehingga cahaya dan udara dapat mengalir dengan baik dari setiap sisi.

Menciptakan titik untuk bersantai sejenak

Tujuan didirikannya sebuah kebun adalah membuat tempat nyaman untuk menikmati keindahan di sekitar rumah.

Nuansa hijau nan asri setidaknya mampu menciptakan harmoni bagi penghuninya untuk bersantai sejenak dari hiruk pikuk perkotaan yang padat.

Selain menjadi titik untuk bersantai, rumah kebun juga bisa menjadi sarana yang baik untuk relaksasi dan meditasi, sehingga menghasilkan aura positif bagi penghuninya.

Jenis tanaman yang cocok untuk diletakkan di rumah kebun

Pada dasarnya semua jenis tanaman hijau yang bersifat organik sepenuhnya cocok diletakkan pada kebun di rumah.

Tak hanya sekadar tanaman hias, tanaman yang bersifat apotik hidup juga bisa ditanam, sehingga memberi nilai kesehatan dan kesejukan bagi para penghuninya.

Umumnya, tanaman seperti lidah buaya, cocor bebek, maupun tanaman sayur seperti cabai, wortel bisa diaplikasikan untuk kebun.

Kebun yang baik tidak hanya dari sisi tanaman hijaunya yang sangat asri, melainkan juga perawatan kebun rumah yang dilakukan secara berkala.

Perlu diingat jika tanaman juga makhluk hidup yang harus kita lestarikan bersama.

Desain Interior Rumah Yang Bikin Kamu Betah Dirumah

Desain-Interior-Rumah-Yang-Bikin-Kamu-Betah-Dirumah

rumahawan – Desain interior klasik menawarkan spirit kemewahan yang kuat dan nilai estetika yang tinggi. Demikian pula kesan yang muncul ketika memasuki hunian yang berlokasi di kawasan Tangerang, Banten.

Desainer Damar Interior merealisasikan karya rumah klasik masa kini yang elegan, mewah, dan bikin betah. Seperti apa desain interiornya? Simak seperti dirangkum Arsitag di bawah ini.

1. Nuansa Cokelat yang Mewah

Granit motif abstrak warna cokelat yang menghiasi lantai seketika menyita perhatian begitu memasuki hunian. Dinding dan langit-langit warna putih bersih sengaja semakin menonjolkan motif granit. Corak cokelat lantai lalu berpadu cantik dengan warna tirai serta furnitur yang senada.

Menyempurnakan kemewahan, Damar Interior menempatkan lampu gantung klasik keemasan yang memancarkan cahaya kuning keemasaan. Atmosfer mewah nan elegan menyambut tamu yang datang.

2. Tirai Tembus Cahaya Bernuansa Cokelat di Koridor

Tirai-Tembus-Cahaya-Bernuansa-Cokelat-di-Koridor

Area koridor mengusung konsep terang dan terbuka. Ditandai dengan jendela-jendela kaca yang menjadi pembatas langsung dengan area taman. Selain itu, jelas terlihat, koridor menggunakan warna senada pada setiap elemen penyusunnya.

Gradasi yang dibatasi justru menciptakan tampilan elegan yang berkelas. Warna putih diterapkan pada material bangunan seperti dinding, plafon, serta pintu dan jendela. Sementara, warna cokelat kalem diaplikasikan pada cat dinding dan tirai.

Jendela-jendela kaca di sepanjang koridor dilengkapi tirai tipe sheer warna cokelat yang serasi dengan lantai granit mengkilap yang juga berwarna cokelat. Bahan sheer yang cukup tipis sengaja dipilih agar cahaya matahari dapat menerangi koridor dengan tetap menjaga privasi.

Interior klasik yang melengkapi koridor dapat terlihat pada pilar, profil-profil berkontur dan ukiran, lampu-lampu gantung, serta lukisan-lukisan yang juga membawa tema klasik.

3. Ruang Keluarga dan Mezanin dengan Sentuhan Interior Klasik

Ruang-Keluarga-dan-Mezanin-dengan-Sentuhan-Interior-Klasik

Dalam sebuah hunian, langit-langit yang tinggi menciptakan sirkulasi udara bergerak secara maksimal. Kelebihannya lagi, langit-langit tinggi otomatis membentuk kesan megah.

Ruang keluarga hunian tampak begitu terang dan lapang didukung ketinggian plafon. Sekaligus, dinding-dinding kaca menambah efek kemegahan dalam ruangan.

Desainer lalu masih memanfaatkan ketinggian langit-langit secara optimal. Mezanin atau lantai tambahan dibangun mengelilingi sebagian ruang keluarga.

Sebagai pembatas, tepian mezanin dipasangi pagar besi warna hitam bermotif ukiran yang identik dengan desain interior rumah klasik. Mezanin ini tak hanya menambah fungsi ruangan, tetapi juga meningkatkan nilai estetika hunian.

Baca Juga :Plafon Rumah Yang Indah Dan Sejuk

4. Desain Dapur Klasik Kombinasi Putih Cokelat

Desain-Dapur-Klasik-Kombinasi-Putih-Cokelat

Tanpa pengecualian, dapur hunian turut menonjolkan sentuhan klasik yang cantik nan elegan. Lagi-lagi, desainer menerapkan pembatasan warna yang sesuai tema. Dapur dengan kitchen island cukup didominasi dua warna, putih dan cokelat.

Warna putih diterapkan pada semua kabinet dapur dengan lis profil berkontur. Tanpa memerlukan banyak aksesori, kemewahan dapur disempurnakan oleh lantai granit cokelat dan permukaan kitchen island warna hitam yang mengkilap.

5. Tirai Draperies yang Dekoratif di Ruang Makan

Tirai-Draperies-yang-Dekoratif-di-Ruang-Makan

Ruang makan pun menonjolkan kemewahan interior klasik. Penggunaan material-material furnitur pilihan menjadi kuncinya. Mulai dari ornamen langit-langit menggunakan kayu warna natural, lampu kristal klasik, meja makan marmer hitam, hingga lantai granit bercorak abstrak warna hitam putih yang memikat.

Ruang makan semakin istimewa berkat pintu-pintu kaca berukuran besar di sekelilingnya. Pintu kaca dihiasi tirai tipe draperies warna cokelat tua bermotif yang menghidupkan suasana ruang makan. Bahan tirai dengan permukaan yang bergelombang dan menggantung panjang, sarat dengan kesan megah.

6. Kamar Tidur Lapang Berlantai Kayu

Kamar-Tidur-Lapang-Berlantai-Kayu

Berbeda dengan ruangan lainnya, kamar tidur tak menggunakan lantai granit, melainkan lantai kayu dengan finishing yang mengkilap. Pemilihan lantai dari bahan kayu bertujuan menciptakan kesan hangat dengan tetap memancarkan kemewahan yang elegan.

Apalagi, dominasi warna putih di dinding, langit-langit, dan furnitur memprioritaskan permainan warna cokelat tua dan cokelat muda dalam kamar ini tampil dengan manis.

Sementara itu, jendela-jendela kaca berukuran besar menyuplai cahaya alami secara melimpah yang membuat kamar semakin terasa lapang. Kesan lapang didukung sentuhan interior klasik yang terbilang ringan.

Desain interior klasik diwakili penggunaan lis profil berkontur baik di dinding maupun furnitur, lampu gantung klasik di tengah ruangan, serta penggunaan tirai tipe draperies.

7. Walk-in Closet Bagai Butik Pribadi

Walk-in-Closet-Bagai-Butik-Pribadi

Memasuki area walk-in closet bagai melangkah ke dalam sebuah butik mini. Pakaian, sepatu, dan aksesori disusun rapi pada kombinasi rak tertutup dan rak terbuka. Rak-rak terbuka dilengkapi pula penerangan lampu LED putih yang sekaligus menciptakan kesan mewah.

Sedangkan, rak-rak tertutup dipercantik dengan lis profil berkontur yang seragam dengan furnitur di ruangan lainnya. Kembali hadir, lantai granit cokelat muda mengkilap yang turut meneguhkan kemewahan walk-in closet.

Desainer secara cermat merancang desain interior rumah klasik yang mengubah pandangan interior klasik bukan berarti ketinggalan zaman di era milenial ini.

Damar Interior menawarkan desain interior klasik yang tak berlebihan, sehingga kemewahan hunian tampak berkelas dan elegan. Keseragaman desain diterapkan di hampir seluruh sudut hunian. Menciptakan kemewahan yang solid dan komplet.

Plafon Rumah Yang Indah Dan Sejuk

Plafon Rumah Yang Indah Dan Sejuk

rumahawan.web.id  Pada kesempatan kali ini kammi akan memberikan informasi berisikan ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Plafon Rumah Yang Indah Dan Sejuk. Dari sumber yang terpercaya dan pencarian yang kami telusuri,berikut ini beberapa artikel yang mengulas dan membahas mengenai Plafon Rumah Yang Indah Dan Sejuk

Tanpa plafon, bagian langit-langit sebuah ruangan bukan saja terlihat semrawut, tapi juga terkesan pengap. Fungsi utama plafon memang untuk melancarkan sirkulasi udara supaya atmosfer di dalam rumah lebih baik. Namun, plafon juga memiliki fungsi dekoratif yang bisa menambah nilai estetika pada ruangan, termasuk plafon kamar tidur.

Dengan menggunakan plafon kamar tidur yang cantik dan menawan, kamu pun akan merasa lebih nyaman sehingga waktu tidurmu lebih berkualitas. Nah, berikut ini Kania akan membagikan inspirasi model plafon kamar tidur yang bisa kamu tiru di rumah. Penasaran? Yuk, langsung saja intip enam model plafon kamar tidur pilihan Kania di bawah ini!

Plafon Kamar Tidur Simpel, tapi Mewah
Dengan sentuhan lampu LED, model plafon kamar tidur ini tergolong plafon yang sudah umum digunakan, tetapi tetap menjadi favorit karena terlihat mewah dalam kesederhanaan. Nah, supaya ada kesan unik yang menarik, tambahkan aksen dekoratif pada salah satu sisi sudut plafon kamar tidur, seperti inspirasi di atas. Dengan demikian, kamar tidur jadi lebih estetik dan terkesan hangat. Model plafon kamar tidur ini dicat dengan warna putih krem yang membuat suasana kamar tidur nyaman sehingga penghuni akan semakin betah.

Plafon Kamar Tidur untuk Kamar Mungil
Memilih model plafon kamar tidur untuk kamar mungil sangat penting supaya ruangan tetap terlihat menawan dan terkesan luas. Hal ini tidak sulit jika dilakukan dengan pertimbangan yang matang dan hati-hati, seperti model plafon kamar tidur yang terlihat menggantung ini. Ditambah dengan ilusi lighting bernuansa kuning hangat, kamar terasa lebih lapang dan nyaman. Teknik pemasangan plafon kamar tidur ini sangat smart dan layak untuk kamu coba pada kamar tidur mungil.

Pulas dengan Hamparan Awan pada Plafon Kamar Tidur
Penggunaan plafon kamar tidur yang menawan juga bisa kamu terapkan pada kamar tidur anak, lho! Dengan sentuhan yang kreatif, ada banyak cara untuk menampilkan kesan unik dan menarik pada kamar tidur anak yang bisa membuat si kecil tidur dengan nyaman dan pulas, seperti inspirasi plafon kamar tidur di atas.

Plafon kamar tidur ini memiliki tema langit berawan yang efektif memberikan tampilan menawan dan unik. Bagian langit-langit dan beberapa sisi pada dinding kamar tidur ini dicat warna biru. Sementara itu, terdapat plafon kamar tidur dekoratif berbentuk awan putih. Ditambah dengan beberapa lampu, kamar tidur anak ini jadi semakin hidup dan hangat.

Plafon Kamar Tidur dengan Kesan Hangat
Inspirasi plafon kamar tidur yang satu ini tampil sangat menawan dan hangat. Hal ini karena adanya pencahayaan yang muncul dari bagian dalam plafon kamar tidur dan sisi kanan kiri dinding dekat headboard tempat tidur. Plafon kamar tidur ini pun terlihat sangat serasi dengan furnitur dan dekorasi yang compact, seperti tempat tidur, sofa, lampu tidur, dan karpet berbulu.

Baca Juga : Dapur Ala Master Chef Elegan Dan Menawan

Plafon Kamar Tidur dengan Aksen Kayu
Untuk penampilan kamar tidur yang luks ala rumah idaman modern, plafon kamar tidur dengan aksen kayu modular ini bisa kamu coba. Sudah banyak model plafon dengan material kayu karena memang sangat menawan dan terkesan lebih berkelas. Kamu bisa mengaplikasikan plafon kamar tidur kayu ini hanya pada bagian pinggir langit-langit, seperti inspirasi di atas. Elemen kayu ini bisa memberikan kesan kontras yang sangat memukau.

Plafon Kamar Tidur Modern
Untuk kamar tidur yang berukuran luas, desain plafon kamar tidur bisa digali lebih banyak untuk hasil yang paling efisien dan maksimal. Salah satunya adalah dari inpirasi plafon kamar tidur modern dan cantik satu ini. Pada bagian tengah langit-langit terdapat desain plafon kamar tidur yang terbagi menjadi tiga.

Gaya plafon kamar tidur tidur ini tidak terlalu dramatis, masih ada kesan ruangan yang minimalis dan modern sehingga kamar pun tidak terlalu berlebihan. Model plafon kamar tidur ini sangat cocok untuk kamar tidur pasangan muda.

Dapur Ala Master Chef Elegan Dan Menawan

Dapur Ala Master Chef Elegan Dan Menawan

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kammi akan memberikan informasi berisikan ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Dapur Ala Master Chef Elegan Dan Menawan. Dari sumber yang terpercaya dan pencarian yang kami telusuri,berikut ini beberapa artikel yang mengulas dan membahas mengenai Dapur Ala Master Chef Elegan Dan Menawan

Dapur merupakan salah satu ruangan yang paling sering digunakan. Oleh karena itu, desain dapur pun harus dibuat sebagus mungkin serta menggunakan material yang kuat. Nah, untuk mewujudkannya, marmer hitam bisa jadi pilihan yang tepat.

Material marmer hitam dapat digunakan sebagai kitchen island dan backsplash pada dapur. Tidak hanya kuat, kegiatan masak-memasak pun jadi terasa lebih elegan dengan marmer hitam. Lalu, seperti apa pengaplikasian marmer hitam di dapur? Yuk, langsung saja intip inspirasi model dapur yang menggunakan marmer hitam dari Kania di bawah ini!

Aplikasi Marmer Hitam pada Dapur Berkonsep Hitam Putih
Dapur dengan konsep hitam putih selalu populer sepanjang masa. Pada pengaplikasian berikut ini, marmer hitam digunakan untuk kitchen island yang compact. Bentuknya persegi panjang dan seluruh permukaannya dilapisi marmer hitam. Posisi kitchen island dengan marmer hitam ini berada di tengah-tengah ruangan yang serba putih sehingga membuatnya jadi pusat perhatian. Tampilannya yang elegan dan cerah ini membuat dapur terasa lebih bersih dan luas. Dengan demikian, memasak pun jadi lebih nyaman.

Marmer Hitam untuk Dapur Serba Hitam
Kalau mau tampil elegan dengan sedikit sentuhan misterius, coba aplikasikan marmer hitam pada desain dapur yang serba hitam. Furnitur fungsional pada model dapur ini didominasi oleh warna hitam dengan sedikit aksen warna emas dan cokelat. Permukaan meja dapur pun dibuat mengkilap sehingga efektif untuk memantulkan warna emas dan menciptakan kesan yang sangat mewah. Kursi bar pada model dapur dengan marmer hitam ini berwarna cokelat keemasan untuk menyesuaikan tampilan dapur secara keseluruhan.

Area Backsplash dari Potongan Marmer Hitam
Biasanya orang-orang menggunakan marmer hitam untuk desain backsplash dapur dalam potongan besar. Akan tetapi, pengaplikasian marmer hitam yang satu ini cukup unik karena marmer hitam dipotong dalam ukuran persegi panjang yang kecil dan disusun secara rapi. Motif alami pada marmer hitam pun menjadi abstrak dan terlihat lebih keren dan elegan. Berani mencoba model marmer hitam ini?

Kitchen Island dan Backsplash Marmer Hitam
Selanjutnya, ada marmer hitam yang diaplikasikan pada kitchen island dan backsplash dapur. Kitchen island menggunakan potongan marmer yang besar sehingga kamu bisa menikmati motif yang elegan. Sementara itu, bagian backsplash-nya menggunakan marmer hitam dalam potongan kecil yang disusun menjadi pola chevron. Kerennya, bagian countertop pada model dapur ini menggunakan material yang mengkilap sehingga memantulkan bayangan marmer hitam pada backsplash.

Marmer Hitam untuk Lantai Dapur
Tidak suka menggunakan marmer hitam untuk meja atau backsplash? Jangan lupa kalau marmer hitam juga bisa diaplikasikan pada permukaan lantai. Untuk mengaplikasikan marmer hitam pada lantai, pilihlah yang motifnya modular atau tidak terlalu ramai supaya matamu lebih nyaman saat melihatnya. Hindari penggunaan alas kaki yang ujungnya tajam, seperti sepatu hak. Selain itu, hindari juga menyeret furnitur sembarangan agar lantai marmer hitam lebih awet dan berumur panjang.

Baca Juga : Pagar Rumah Bisa Mewahkan Rumah

Marmer Hitam pada Model Dapur Minimalis Nan Elegan
Konsep hunian minimalis identik dengan penggunaan furnitur yang secukupnya. Meski terkesan irit, bukan berarti konsep minimalis tidak boleh tampil elegan, ‘kan? Kamu tetap bisa memadukan konsep minimalis dengan marmer hitam pada model dapur.

Pada desain dapur yang satu ini, marmer hitam diaplikasikan pada sisi kitchen island dan pintu lemari built-in. Kamu bisa memadukannya juga dengan aksen warna emas dan tanaman hijau untuk tampilan yang semakin memukau.

Meja Marmer Hitam untuk Dapur Klasik
Kalau desain dapur klasik pada umumnya bernuansa hangat, yang satu ini memiliki tampilan elegan. Mejanya menggunakan marmer hitam dengan semburat warna putih. Furnitur di sekelilingnya diberi warna abu-abu tua yang terlihat sangat serasi. Meja dengan material marmer hitam ini tidak membutuhkan dekorasi lagi karena sudah terlihat semarak dan menawan. Dengan tampilannya yang elegan, kamu juga bisa jadikan meja marmer hitam ini sebagai area foto hasil masakanmu. Serbaguna banget, ya!

Desain Dapur Efisien dengan Tampilan Marmer Hitam Elegan
Sebagai orang yang hobi memasak, pastinya kamu memiliki aneka peralatan memasak dan ingin dapur tetap terlihat elegan, ‘kan? Jika demikian, model dapur yang satu ini bisa jadi inspirasi untukmu. Tampilannya sangat elegan berkat kitchen island yang menggunakan material marmer hitam.

Ukurannya pun cukup besar sehingga memungkinkan kamu membuat rak di bagian bawahnya. Masih belum cukup? Tenang, ada rak dinding yang panjang pada bagian dinding dapur dan tambahan area gantung di atas kitchen island.

Pagar Rumah Bisa Mewahkan Rumah

Pagar Rumah Bisa Mewahkan Rumah

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kammi akan memberikan informasi berisikan ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Pagar Rumah Bisa Mewahkan Rumah.Dari sumber yang terpercaya dan pencarian yang kami telusuri,berikut ini beberapa artikel yang mengulas dan membahas mengenai Pagar Rumah Bisa Mewahkan Rumah

Penggunaan pagar tidak semata-mata untuk menjaga keamanan rumah saja, melainkan juga untuk menambah nilai estetika rumah tersebut. Oleh karena itu, supaya enak dipandang, desain pagar harus disesuaikan dengan konsep rumah secara keseluruhan, misalnya saja menggunakan pagar rumah mewah untuk konsep rumah mewah.

Layaknya milik artis, pagar rumah mewah biasanya memiliki desain yang rumit dan berukuran besar. Material pagar rumah mewah juga sangat kukuh karena pada umumnya menggunakan besi atau dinding beton. Nah, ingin rumahmu seperti rumah artis? Kamu bisa, lho mewujudkannya dengan menggunakan model pagar rumah mewah pilihan Kania di bawah ini! Penasaran? Yuk, langsung saja intip!

Perpaduan Pagar Rumah Mewah dari Besi dan Beton
Rumah mewah kerap menjadi sasaran atau target empuk orang-orang yang berniat jahat. Oleh karena itu, kamu membutuhkan pagar rumah mewah yang super kukuh, seperti pagar yang menggunakan material besi dan beton ini.

Besi pada model pagar rumah mewah ini dibuat menjulang tinggi agar tidak mudah dinaiki oleh maling atau perampok. Dekorasi pada pagar rumah mewah ini berupa ukiran yang meliuk dan unsur berwarna emas. Di sisi kanan dan kiri ada pagar dari material beton sehingga pagar rumah mewah ini terlihat bagaikan benteng. Sementara itu, di bagian bawah pagar beton ada pintu kecil khusus untuk pejalan kaki.

Pagar Rumah Mewah dengan Gapura
Pagar rumah mewah tidak semuanya penuh ukiran, seperti pagar rumah mewah yang minimalis ini. Sekilas, pagar rumah mewah ini memang tampak biasa saja, tapi pada bagian pagar besi ada pola belah ketupat yang menjadikannya estetik. Hal lainnya yang menjadikan pagar rumah mewah ini semakin menakjubkan adalah bagian gapuranya.

Material gapura pada pagar rumah mewah ini dibuat menggunakan beton dan kayu dengan konsep yang modern minimalis. Desainnya seperti kotak dengan pola berlubang di sisi kiri, kanan, dan atasnya. Gapura pada pagar rumah mewah ini kemudian dilengkapi dengan lampu bercahaya kuning sehingga tampilannya semakin mewah.

Pagar Rumah Mewah nan Minimalis
Pagar rumah mewah berikutnya sangat mewakili konsep pagar rumah minimalis. Materialnya menggunakan papan besi yang pipih, tapi tetap kukuh. Papan besi ini disusun secara horizontal dan vertikal sehingga pagar rumah mewah ini tidak tampak membosankan. Selain itu, warna yang diaplikasikan pada pagar rumah mewah ini adalah hitam sehingga terlihat sangat serasi dengan dinding beton yang ada di sekitarnya.

Pagar rumah mewah ini mengusung model bukaan dengan engsel. Kerennya, pagar rumah mewah ini memanfaatkan remote control untuk membuka-tutup pagar dari jarak jauh. Jadi, kamu tidak perlu repot mendorong pagar yang besar ini. Selain praktis, pagar ini pun terkesan semakin mewah.

Pagar Rumah Mewah dengan Dekorasi Singa
Dekorasi kepala singa melambangkan kekuatan dan kekuasaan. Oleh karena itu, model pagar rumah mewah sangat pas jika dilengkapi dengan dekorasi ini. Warna dasar pada pagar rumah mewah ini adalah abu-abu muda, sedangkan dekorasi kepala singa dan aksen lainnya menggunakan warna emas yang mewah.

Untuk membuat komposisi desain pagar rumah mewah ini seimbang dan tidak berlebihan, kamu cukup menggunakan dekorasi kepala singa sebanyak dua buah saja di sebelah kiri dan kanan pagar. Jangan lupa, pilihlah yang bentuknya 3D untuk kesan yang lebih menonjol dan hidup.

Baca Juga : Santai Di Rumah Dengan Hammock

Pagar Rumah Mewah Bergaya Kontemporer
Apakah kamu menginginkan pagar rumah mewah yang terlihat unik tanpa dekorasi tambahan? Kalua iya, maka desain pagar rumah mewah ini cocok untukmu. Tampilan pagar rumah mewah ini bergaya kontemporer dan materialnya menggunakan papan besi.

Keunikan dari pagar rumah mewah ini terletak pada pola berlubang yang abstrak, di mana lubang yang estetik ini tercipta dengan teknik potongan laser atau laser cutting. Apabila kamu tidak ingin orang lain mengintip ke dalam rumah, buatlah lubang yang berukuran kecil. Jangan lupa, tambahkan juga lampu dinding di sebelah pagar agar terlihat semakin mewah.

Pagar Rumah Mewah Ala Mediterania
Bicara soal rumah artis yang mewah, kamu pasti tahu ‘kan kalau ada banyak artis Hollywood yang memiliki rumah bergaya Mediterania? Nah, bagi kamu yang tertarik dengan desain rumah Mediterania, contek dulu pagar rumah mewah satu ini, yang dibuat menggunakan tiang-tiang besi. Uniknya, pada bagian tengah pagar rumah mewah ini terdapat ukiran di dalam kotak persegi panjang. Sementara itu, bagian atasnya dilengkapi dengan deretan anak panah.

Nuansa Mediteranianya bisa dihadirkan melalui pilar di kedua sisi pagar rumah mewah tersebut. Pilar ini dilapisi dengan jenis batu alam berwarna putih gading. Tidak ketinggalan, ada juga lampu di bagian atas untuk menerangi jalan.

Itulah enam inspirasi model pagar rumah mewah bagaikan rumah artis yang bisa kamu tiru di rumah. Apakah kamu sudah siap untuk melengkapi rumah mewahmu dengan pagar rumah mewah di atas?

Santai Di Rumah Dengan Hammock

Santai Di Rumah Dengan Hammock

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kammi akan memberikan informasi berisikan ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Santai Di Rumah Dengan Hammock. Dari sumber yang terpercaya dan pencarian yang kami telusuri,berikut ini beberapa artikel yang mengulas dan membahas mengenai Santai Di Rumah Dengan Hammock

Bosan hanya bekerja dan beraktivitas di dalam rumah terus-menerus? Mungkin kamu membutuhkan waktu bersantai yang bisa memberikan ketenangan dan udara segar. Tidak perlu pergi ke luar rumah, bersantai pun #BisaDiRumah, yaitu di taman rumah dengan menggunakan hammock.

Namun, sebelumnya apakah kamu sudah pernah dengar kata hammock? Untuk kamu yang masih asing dengan kata tersebut, hammock ini merupakan tempat tidur gantung untuk bersantai berupa kain yang biasanya digantungkan di antara dua pohon atau tiang, yang mana konsepnya menyerupai ayunan.

Hammock sendiri sangat identik dengan kegiatan luar ruangan. Oleh karena itu, hammock kerap digunakan di taman rumah untuk sekadar bersantai. Tiduran di atas hammock sangat nyaman karena kamu akan merasakan ketenangan dan kesejukan. Untuk desain atau modelnya pun sangat beragam, ada yang hammock yang bentuknya konvensional, ada juga yang modern. Nah, bagi kamu yang tertarik bersantai di taman rumah menggunakan hammock, intip dulu yuk tujuh inspirasi model hammock keren dari Kania di bawah ini!

Satu Set Hammock Modern
Model hammock modern ini sangat cocok untuk taman rumah minimalis atau taman yang tidak memiliki pohon. Kain hammock ini digantungkan pada sebuah lingkaran besi berukuran besar yang kukuh. Kerennya lagi, terdapat tiga lingkaran besi besar yang saling menyatu sehingga kamu bisa menggantungkan tiga hammock sekaligus.

Selain itu, pada bagian tengah hammock modern ini, terdapat meja yang juga dirancang dengan model gantung untuk meletakkan camilan, kopi, atau buku bacaan. Seru nih, buat ngobrol bersama keluarga.

Hammock dengan Tudung
Rencana bersantai untuk mencari udara segar di atas hammock bisa jadi menyebalkan saat ada cahaya matahari yang terik. Bukannya mendapatkan kesejukan, tubuh malah merasa gerah dan kulit pun terbakar. Namun, jangan khawatir karena untungnya ada model hammock keren ini yang dilengkapi dengan kain pada bagian atasnya sebagai tudungan atau penutup.

Bentuk kerangka hammock dengan tudung ini menyerupai setengah lingkaran dan menggunakan material kayu untuk furnitur. Sementara, kain penutup dan hammock-nya sendiri menggunakan bahan yang sama. Kekuatan dari hammock ini pun terjamin karena digantung menggunakan rantai besi. Tak hanya itu saja, ukuran hammock ini pun cukup lebar sehingga bisa digunakan untuk dua orang.

Hammock dengan Jaring-jaring Klasik
Bicara soal hammock, kita tidak boleh melupakan model jaring-jaring klasik yang satu ini. Meski terlihat tipis, jaring-jaring hammock ini mampu menopang bobot tubuh manusia, lho! Beberapa orang enggan menggunakan model ini karena sulit dinaiki dan dilebarkan, mungkin itu juga termasuk kamu.

Namun, tenang dulu karena kamu bisa menambahkan tiang kayu di kedua sisi ujung hammock untuk menahan bentuk jaring, seperti inspirasi di atas. Alhasil, hammock jadi lebih mudah dinaiki dan digunakan untuk bersantai. Jangan lupa, tambahkan juga bantal dekorasi supaya semakin nyaman.

Hammock Ala Rustic untuk Duduk Santai
Luas taman yang terbatas tidak bisa menghalangimu untuk menggantungkan hammock. Coba deh buat hammock ala rustic ini! Untuk menggantungkan hammock ini, kamu hanya membutuhkan satu kait penggantung di langit-langit teras atau dahan pohon. Setelah itu, gunakan batang pohon yang kukuh untuk menggantungkan kedua ujung kain hammock. Tambahkan juga bantal besar di atas kain supaya hammock semakin nyaman saat diduduki.

Hammock Ala Boho
Tampilan yang keren sekaligus bergaya chic bisa diwujudkan dengan hammock ala boho ini, lho! Material yang digunakan pada hammock ini adalah anyaman wol dengan pola berlubang besar. Sementara itu, gaya bohonya juga terlihat jelas pada bagian bawah hammock yang memiliki rumbai sehingga terlihat semakin keren. Hammock model ini paling pas digantungkan di tiang-tiang gazebo rumah dengan hiasan bunga wisteria.

Baca Juga : Desain Kamar Mandi Yang Mewah Dan Menawan

Model Hammock untuk Orang yang Takut Ketinggian
Hammock yang digantung pada pohon kerap kali membuat orang yang takut ketinggian merasa enggan untuk coba menggunakannya, meskipun sebenarnya posisi hammock tersebut tidak terlalu tinggi. Nah, sebagai alternatifnya, kamu bisa menggunakan hammock dengan penyangga kayu yang rendah, seperti inspirasi di atas yang sekilas bentuknya menyerupai sebuah kapal. Dengan model yang rendah ini, kamu bisa meletakkan coffee table di sebelahnya untuk menikmati secangkir kopi.

Walaupun ada penyangganya, model hammock ini tetap dapat berayun seperti biasa dan nyaman saat digunakan. Selain itu, model hammock ini juga tidak memakan banyak ruang di taman mungilmu, bahkan kamu juga bisa meletakkannya di teras rumah minimalis.

Model Hammock Lebar dengan Kain Lembut
Saat musim panas, paling asyik bersantai sambil menikmati angin sepoi di taman rumah menggunakan hammock. Nah, supaya lebih leluasa, kamu bisa menggunakan hammock dengan ukuran yang lebar. Pilihlah kain lembut sebagai material hammock supaya kamu merasa lebih nyaman saat bersantai. Selain itu, pilih juga kain hammock yang berwarna cerah supaya tidak mudah menyerap panas matahari. Saking nyamannya, dijamin kamu bisa tertidur pulas di atas hammock ini.

Setelah melihat inspirasi model hammock di atas, mana yang paling kamu suka atau paling cocok dengan taman rumahmu? Apa pun model hammock yang kamu pilih, pastikan untuk mengaitkannya pada benda yang kukuh dan jangan gantung terlalu jauh dari permukaan tanah supaya lebih mudah dinaiki. Bagaimana, sudah siap untuk bersantai di taman dengan hammock yang keren?

Selain bersantai di rumah, cari juga kegiatan seru #BisaDiRumah lainnya agar kamu tidak merasa bosan dan tetap produktif. Jangan lupa, selalu jaga kesehatan dan kebersihan diri dengan mengonsumsi makanan bergizi dan mencuci tangan atau menggunakana hand sanitizer secara berkala. Selamat bersantai di atas hammock!

Desain Kamar Mandi Yang Mewah Dan Menawan

Desain Kamar Mandi Yang Mewah Dan Menawan

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kammi akan memberikan informasi berisikan ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Desain Kamar Mandi Yang Mewah Dan Menawan. Dari sumber yang terpercaya dan pencarian yang kami telusuri,berikut ini beberapa artikel yang mengulas dan membahas mengenai Desain Kamar Mandi Yang Mewah Dan Menawan

Kata siapa mandi tidak butuh penyemangat? Rasa malasmu untuk mandi setiap hari sebenarnya bisa diminimalkan dengan desain interior kamar mandi yang menarik. Nah, pemilihan model keramik kamar mandi yang bagus dan tepat akan sangat menentukan seberapa menarik tampilan kamar mandi di rumahmu.

Untuk mencari model keramik kamar mandi yang bagus sebenarnya tidak sulit. Banyak model keramik kamar mandi yang bisa membuatmu semakin bersemangat untuk mandi setiap hari. Kamu hanya perlu meluangkan sedikit waktu untuk memilih model keramik kamar mandi yang cocok dengan ukuran dan perlengkapan kamar mandi yang sudah ada.

Oleh karena itu, berikut ini Kania akan membagikan beberapa inspirasi model keramik kamar mandi yang bisa kamu jadikan referensi. Dijamin kamu akan lebih betah di kamar mandi kalau model keramik kamar mandinya bagus dan keren seperti di bawah ini!

Model Keramik Kamar Mandi Alami dengan Nuansa Batu Alam
Mungkin kamu menginginkan desain kamar mandi dengan gaya natural, tapi tetap modern. Nah, kamu bisa coba menggunakan model keramik kamar mandi dengan nuansa batu alam seperti di atas. Nuansa batu alam warna abu-abu pada model keramik kamar mandi ini menciptakan kesan yang sangat alami. Kamu bisa memadukannya dengan model keramik kamar mandi bermotif polos warna putih untuk menghadirkan kombinasi sederhana yang modern. Kombinasi yang pas ini akan membuatmu betah berlama-lama di kamar mandi, deh!

Model Keramik Kamar Mandi dengan Motif Budaya Turki
Model keramik kamar mandi dengan motif Turki memang selalu menjadi favorit karena tidak pernah ada kesan kuno untuk jenis motif keramik yang satu ini. Jika menggunakan model keramik kamar mandi ala Turki ini, saat mandi kamu akan merasa seperti ada di dua benua secara langsung, Eropa dan Asia. Hal ini karena model keramik kamar mandi ala Turki ini sangat kental dengan budaya Timur Tengah sekaligus Eropa Timur. Untuk membuatnya tidak terkesan monoton, coba padukan dengan model kermaik kamar mandi yang polos. Jangan lupa sesuaikan juga aksesoris kamar mandi dengan model keramik kamar mandi ini, ya!

Model Keramik Kamar Mandi Papan Catur
Model keramik kamar mandi dengan konsep papan catur mungkin sudah biasa saja. Namun, kamu bisa membuat model keramik kamar mandi papan catur yang anti-mainstream, lho! Cobalah buat model keramik kamar mandi papan catur dengan warna yang berbeda, misalnya merah tua dan putih. Dengan model keramik kamar mandi tersebut, kamu akan jadi lebih bersemangat untuk mandi.

Selain itu, kamu juga bisa memadukan model keramik kamar mandi papan catur dengan motif keramik lainnya agar tidak terlihat monoton, seperti motif bunga dengan warna senada. Jangan takut akan terlihat norak, justru penambahan model keramik kamar mandi dengan motif bunga tersebut akan membuat tampilan kamar mandimu semakin cantik dan modern. Supaya semakin menawan, tambahkan juga dekorasi di dalam kamar mandi, seperti cermin.

Baca Juga : Dapur Cantik Lebih Indah Dari Masterchef

Model Keramik Kamar Mandi dengan Motif Gradasi Chevron
Model keramik kamar mandi dengan motif chevron bisa memberikan tampilan yang mewah untuk kamar mandimu. Dengan demikian, kamu bisa menggunakan model keramik kamar mandi dengan motif ini untuk membuat nuansa kamar mandi yang monokrom terlihat lebih elegan.

Jika furnitur kamar mandimu didominasi oleh warna putih dan lantai keramik cenderung hitam polos, coba deh tambahkan model keramik kamar mandi dengan motif chevron pada dinding kamar mandi dengan gradasi warna. Untuk membuat tampilan yang lebih hidup, coba letakkan tanaman hias dalam ruangan di sudut kamar mandi. Selain itu, tambahkan juga lampu LED di atas cermin wastafel agar kamar mandimu akan terlihat seperti kamar mandi hotel.

Model Keramik Kamar Mandi Hitam dan Putih
Warna hitam dan putih selalu mampu menghadirkan suasana klasik yang elegan bagi ruangan, tidak terkecuali untuk kamar mandi pada hunianmu. Menggunakan model keramik kamar mandi dengan motif sederhana berwarna hitam dan putih pun bisa menjadi salah satu cara untuk membuat kamar mandi yang mewah dan bikin betah. Kombinasi model keramik kamar mandi warna hitam dan putih seperti ini sering diaplikasikan pada kamar mandi hotel ataupun mall untuk menghadirkan kesan mewah dan modern yang instagramable.

Model Keramik Kamar Mandi dengan Motif Kayu dan Marmer
Model keramik kamar mandi dengan motif kayu mampu menciptakan nuansa natural pada kamar mandimu. Sementara itu, model keramik kamar mandi dengan motif batu marmer putih akan membuat kamar mandimu terlihat sangat mewah. Dengan demikian, kombinasi dari kedua motif keramik ini akan membuat kamar mandimu terlihat sangat alami dan elegan sekaligus. Untuk menegaskan kemewahannya, tambahkan unsur emas pada kamar mandimu.

Kamar mandi yang terlihat bagus, keren, dan elegan akan membuat suasana hatimu lebih senang dan kamu pun jadi lebih bersemangat untuk mandi. Dari semua inspirasi model keramik kamar mandi di atas, model mana yang paling kamu suka? Selamat berkreasi!

Dapur Cantik Lebih Indah Dari Masterchef

Dapur Cantik Lebih Indah Dari Masterchef

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Dapur Cantik Lebih Indah Dari Masterchef. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Dapur Cantik Lebih Indah Dari Masterchef

Material 1 : Multiplek atau Plywood
Multiplek atau plywood merupakan jenis kayu olahan terkuat. Bahan dasar yang digunakan untuk multiplek atau plywood adalah kulit kayu berlapis yang dipress dengan tekanan tinggi. Khusus di Dekoruma kami menggunakan jenis kayu meranti yang termasuk salah satu jenis kayu yang sangat kuat dan awet.

Kelebihan
Multiplek atau plywood memiliki tekstur lapisan kayu yang begitu rapat, hal ini yang membuatnya lebih kokoh dan memiliki daya tahan terhadap air yang baik. Karena daya tahan terhadap air baik maka multiplek atau plywood dinilai cocok digunakan sebagai material set dapur, terutama dapur basah.
Multiplek terdiri dari kombinasi serat-serat kayu dan kulit kayu dimana permukaan luarnya lebih kuat dibandingkan dengan permukaan tengah, hal ini difungsikan agar multiplek tahan terhadap pemuaian dan tidak mudah ditekuk. Dengan pemakaian yang baik material ini mampu bertahan hingga 10 tahun.
Dengan beberapa kelebihan yang dimiliki oleh multiplek, material ini dianggap cocok untuk membangun furniture rumah, salah satunya kitchen set.

Kekurangan
Karena strukturnya yang kokoh membuat multiplek dibanderol dengan harga yang lebih mahal, sehingga beberapa furniture yang dibangun dengan material ini akan lebih mahal dari yang menggunakan material lainnya. Namun mahalnya harga terbayar dengan kualitas yang berikan oleh material yang satu ini.

Material 2 : Blockboard
Blockboard memiliki kemiripan dengan multiplek, hanya saja lapisan blockboard terbuat dari potongan-potongan kayu yang disusun secara horizontal, sedangkan lapisan multiplek disusun secara vertikal. Salah satu jenis kayu yang digunakan adalah sengon laut, salah satu jenis kayu yang kokoh dan tahan air.

Kelebihan
Material blockboard juga memiliki ketahanan terhadap air, sehingga tidak salah jika digunakan sebagai material pembuat kitchen set.
Blockboard memiliki harga yang relatif murah dibandingkan dengan multiplek, jadi bagi Anda yang hanya memiliki budget terbatas dapat memilih kitchen set dengan bahan dasar blockboard untuk memperindah tampilan dapur rumah Anda.

Kekurangan
Beberapa menilai bahwa tingkat keawetan dari kayu olahan blockboard ini masih kalah dengan jenis multiplek, material multiplek masih jauh lebih awet.

Material 3 : MDF
MDF atau Medium Density Fiberboard merupakan jenis kayu olahan yang terbut dari serbuk kayu yang dipress dengan tekanan tinggi. Material MDF juga banyak digunakan sebagai rangka pembuat furniture, salah satunya juga kitchen set.

Kelebihan
Untuk harga memang MDF jauh lebih murah dibandingkan 2 material diatas, memiliki permukaan yang halus berbeda dengan multiplek yang permukaanya tidak terlalu halus.
Selain itu MDF memiliki presisi ketebalan yang bagus, lebih fleksible dan mudah untuk ditekuk.

Kekurangan
Sayangnya MDF tidak memiliki ketahanan terhadap air, sehingga kami tidak menyarankan menggunakan kayu olahan jenis MDF untuk dapu basah, namun untuk dapur kering MDF merupakan pilihan yang baik.

Material 4 : HPL
HPL atau High Pressure Laminate merupakan bahan pelapis berbentuk lembaran yang digunakan sebagai penutup paling atas suatu furniture atau mebel. HPL terbuat dari resin dan decorative paper yang memiliki corak dan warna yang beragam yang dapat kita gunakan guna dalam menambah kesan estetika kitchen set Anda.

Kelebihan
HPL memiliki beberapa kelebihan diantaranya yaitu HPL sangat praktis untuk diaplikasikan, terdapat beragam corak dan warna yang dapat dipilih. Pelapis lembaran HPL mudah sekali untuk dibersihkan serta aman dan ramah lingkungan. Untuk masalah harga, anda tidak perlu khawatir karena harga HPL sendiri sangat kompetitif.

Kekurangan
Dari segi estetika, corak dan warna miliki HPL masih kalah dengan pelapis finishing lain seperti cat duco yang tampil jauh lebih menawan dan elegan.

Material 5: Decosheet
Pelapis bentuk lembaran lainnya yaitu decosheet, sebagian ada yang menyebutnya tacon atau taconsheet. Pelapis lembaran ini terbuat dari bahan plastik yang lebih tipis dari HPL, karena bentuknya yang tipis decosheet sangat mudah untuk dibentuk. Decosheet merupakan pilihan yang baik untuk kitchen set, terutama untuk jenis dapur kering.

Kelebihan
Kelebihannya decosheet terbuat dari bahan yang tidak mudah mengelupas, dan fleksible mudah mengikuti bentuk dari lengkungan dapur itu sendiri.

Kekurangan
Karena terbuat dari bahan yang tipis, jika tidak digunakan dengan baik maka bahan ini tidak akan bertahan lama. Selain itu bahan decosheet juga tidak tahan terhadap minyak dan panas.

Material 6 : Cat Duco
Cat Duco merupakan tipe finishing yang paling mahal yang mampu membuat tampilan dapur lebih elegan dan menarik dengan pilihan warna dan corak yang variatif.
Finishing cat duco lebih mengedepankan kekuatan dan kekokohan dari bahannya itu sendiri, sehingga untuk mencapai hasil yang maksimal dibutuhkan waktu yang cukup untuk proses pengerjaannya.

Kelebihan
Cat duco tersedia dalam 2 pilihan, untuk Anda yang menyukai warna mengkilap dalam menggunakan tipe glossy sedangkan bagi yang sebaliknya dapat menggunakan tipe doff atau semi glossy.
Hasil inovasi terbaru saat ini terdapat cat duco dengan corak yang menyerupai marmer, motif batu-batu dan banyak pilihan warna dan corak lainnya.

Kekurangan
Dibandingkan dengan 3 jenis finishing sebelumnya, cat duco adalah tipe yang paling mahal, dan hal ini menjadi salah satu kekurangan dari tipe ini.Dibutuhkan budget yang lebih banyak jika ingin menggunakan cat duco sebagai bahan pelapis kitchen set Anda.

Dinding dapur sangat rentan terpengaruh udara lembap dan sangat mungkin terkena noda dari aktivitas mengolah makanan serta minuman. Padahal, kebersihan dinding dapur adalah salah satu hal terpenting yang selalu harus terjaga agar dapur dapat selalu nyaman untuk dipakai beraktivitas. Nah, salah satu cara menyiasati masalah ini adalah dengan memberi finishing berupa keramik dinding dapur. Selain membantu menjaga kesan bersih dan nyaman, keramik dinding dapur juga bisa membuat dapurmu tampak lebih menarik lagi.

Kamu mungkin agak bingung ketika memilih keramik dinding dapur. Apalagi jika kamu tidak memahami hal apa saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih keramik dinding dapur. Karenanya, berikut ini Kania akan bagikan beberapa tips memilih keramik dinding dapur yang pas buat kamu. Simak baik-baik, ya!

Nggak Ada Salahnya Berkreasi
Dalam memilih keramik dinding dapur yang pas, kamu juga bisa berkreasi, lho! Misalnya saja kamu bisa menambahkan keramik memanjang dengan ukuran lebih kecil sebagai list di pinggiran keramik dinding dapur.

Selain itu kamu juga bisa memilih keramik dengan beberapa tema ornamen, seperti keramik yang membentuk gambar bahan makanan, buah-buahan, peralatan makan, ada banyak motif keramik dapur yang bisa kamu pilih. Tapi jangan memaksakan terlalu banyak ornamen terpasang pada dinding dapurmu ya!

Alternatif lainnya adalah dengan memadukan dua warna keramik dinding dapur sekaligus. Kamu bisa memasangnya secara berselang-seling sehingga dapurmu terlihat lebih hidup.

Perhatikan Material dan Tekstur Keramik Dinding Dapur
Tips yang pertama dalam memilih keramik dinding dapur adalah memperhatikan material serta tekstur permukaannya. Kamu sebenarnya bebas menentukan apakah akan menggunakan keramik bertekstur vinyl, kasar, atau menggunakan keramik batu alam. Namun, pastikan material keramik dinding dapur yang kamu pilih tahan uap dan panas. Jangan sampai setelah terpasang, kamu baru mengetahui kalau keramik dinding dapurmu mudah retak ketika terkena udara panas yang intens. Sangat merugikan bukan?

Sementara itu, pada bagian yang dekat dengan area mengolah makanan atau minuman, sebaiknya gunakan keramik dengan tipe glazed ceramic tiles alias keramik dengan lapisan permukaan mengilap. Lapisan kilap pada permukaan keramik akan membuatnya lebih tahan terhadap noda sehingga mudah dibersihkan.

Lapisan kilap tersebut berfungsi menutup pori-pori pada permukaan keramik sehingga menjadikan noda tidak akan terserap dan tertinggal pada keramik dinding dapur. Pastikan juga kualitas lapisan kilap alias glasur pada keramik pilihanmu. Kualitas glasur yang rendah mengakibatkan kilapnya akan hilang dalam waktu yang relatif cepat setelah terpasang.

Pastikan Model dan Motif Keramik Dinding Dapur Sesuai Gaya Interior Rumah
Tips memilih keramik dinding dapur yang selanjutnya adalah memperhatikan kesesuaian antara model keramik dinding dapur dengan gaya rumah kamu. Misalnya, jika rumah kamu bergaya minimalis, maka pilihlah model keramik dinding dapur yang juga minimalis, tidak terlalu banyak ornamen atau motif, namun tetap tampak elegan.

Kamu harus ingat bahwa keramik dinding dapur tidak hanya berfungsi untuk melindungi dinding dari noda hasil aktivitas memasak, tetapi juga mempercantik penampilan ruangan dapur. Saat ini pilihan model keramik dinding dapur di pasaran sangat banyak, jadi kamu harus cermat memilih model mana yang pas dengan tema dapur idamanmu sekaligus menyatu dengan tema rumah secara keseluruhan. Model keramik dinding dapur yang selaras dengan tema rumah akan makin menambah kenyamanan penghuninya lho!

Perhatikan Keseimbangan Warna
Faktor warna juga harus dipertimbangkan ketika kamu memilih keramik dinding dapur. Sebaiknya dapur kamu memiliki perpaduan warna yang seimbang. Contohnya, jika warna plafon dan cat bagian dinding yang tidak tertutup keramik berwarna terang dan mencolok, maka pilihlah keramik dinding dapur dengan warna yang lebih lembut. Begitu juga sebaliknya, jika elemen lain pada dapur berwarna gelap atau berwarna lembut, maka sebaiknya pilih keramik dinding dapur yang berwarna terang. Pemilihan warna keramik ini juga dapat disesuaikan dengan warna lemari dapur yang sudah ada.

Pemilihan warna keramik dinding dapur bisa juga menyesuaikan selera dan rancanganmu. Sebelumnya kamu mungkin sudah merencanakan warna apa yang dominan di dapurmu bersama jasa desain rumah pilihan. Misalnya, kalau kamu menginginkan ruangan yang tampak luas, disarankan untuk memilih warna cat rumah yang terang.

Pilih Keramik Dinding Dapur yang Sesuai Ukuran Ruangan
Hal lain yang juga tidak kalah penting untuk diperhatikan ketika memilih keramik dinding dapur adalah menyesuaikan ukuran keramik dengan ukuran ruangan. Ini dilakukan agar desain dapur kamu terlihat serasi. Sebab, walaupun motif dan warna keramik dinding dapur pilihanmu sudah baik, jika ukurannya tidak sesuai nanti malah akan terlihat timpang.

Ukuran keramik dinding dapur yang besar akan membuat ruangan dapur terkesan luas. Selain itu, kelebihan memakai keramik dinding dapur berukuran besar adalah makin sedikitnya area celah antarkeramik alias nat. Perlu kamu ketahui, bagian nat pada keramik dinding dapur berpotensi menjadi tempat berkumpulnya noda. Itu karena bagian nat keramik bersifat menyerap cairan dan tidak mengilap seperti permukaan keramik dinding dapur. Kalau kamu menyukai motif yang unik, kamu bisa menerapkan motif tegel di rumah.

Baca Juga : Kamar Tidur Ideal Mimpi Kesurga

Sesuaikan Pilihan Keramik Dinding Dapur dengan Budget yang Kamu Miliki
Nah, tips yang satu ini juga tidak kalah penting. Harga keramik dinding dapur yang kamu pilih juga harus sesuai dengan budget yang kamu punya. Sebelum membeli keramik untuk dinding dapur, kamu harus menentukan dan mempertimbangkan target anggaran dana yang akan kamu gunakan.

Setelah menentukan target anggaran dana untuk membeli keramik dinding dapur, lakukanlah perbandingan harga terlebih dahulu terhadap beberapa merek keramik. Usahakan agar tidak terpaku pada salah satu tempat saja ketika membandingkan harga keramik. Dengan begitu anggaran untuk membeli keramik dinding dapur tidak akan membengkak.

Penataan area dapur yang berantakan dan sembarangan bisa membuat semangat untuk memasak jadi menurun. Bisa-bisa, kegiatan memasak malah terasa seperti beban berat. Oleh sebab itu dapur yang cantik dan apik dibutuhkan. Seperti anak membutuhkan ruang bermain yang bisa membebaskannya bermain sekaligus mendukung imajinasinya, seperti itu juga lah kamu membutuhkan area dapur yang nyaman. Agar memasak pun bisa jadi hobi menyenangkan untuk menjalani hari.

Area tempat tinggal yang semakin hari semakin kecil, juga ikut mempengaruhi ukuran dapur. Membuat area dapur menjadi semakin terbatas dan sempit. Jangankan mau memperhatikan desain untuk area dapur yang terbatas, orang-orang hanya mementingkan fungsinya saja. Padahal, dapur juga bisa dibilang sebagai jantung rumah. Tempat kamu menghabiskan waktu untuk memasak makanan untuk mereka yang tersayang dengan penuh kesabaran dan cinta. Kalau tidak merasa nyaman, bagaimana mau meracik masakan penuh cinta?

Dengan area dapur yang berukuran mungil, kamu juga bisa menyulapnya agar terlihat lebih luas dengan bantuan warna. Warna terang seperti warna putih dapat membantu menciptakan gaya minimalis yang mampu memberi kesan luas sekaligus bersih dan rapi untuk dapur kamu. Dinding dapur yang terbuka tanpa sekat juga dapat membantu memberikan perasaan luas dan tidak menyesakkan. Berkegiatan di dapur pun bisa lebih leluasa dan nyaman.

1. Desain dapur untuk memasak
Fungsi utama dari dapur adalah tempat untuk memasak. Memasak untuk orang-orang tersayang, dan tentunya juga memasak untuk diri sendiri. Jangan merasa malas untuk memasak, karena ini juga merupakan bentuk cinta yang bisa kamu berikan tunjukkan. Dapur yang terbuka bisa membantu mengurangi kepenatan kamu selagi memasak sehingga lebih banyak inspirasi resep yang berdatangan! Dapur terbuka juga bisa membuat kamu dapat memasak sekaligus berinteraksi dengan pasangan.

2. Desain dapur dengan ruang makan
Bahkan sebagai tempat untuk menyesap kopi pagi kamu. Ditemani secangkir kopi panas sambil menikmati waktu berkualitas bersama pasangan, benar-benar mood booster yang baik untuk mengawali hari!

3. Desain dapur dengan tempat penyimpanan
Untuk memasak kamu akan membutuhkan bermacam-macam peralatan masak dan bahan memasak. Tidak heran kalau kamu akan sering menemukan dapur dalam keadaan berantakan dengan panci, wajan, talenan, bahkan toples-toples berisikan bumbu kering dan berbagai barang lainnya. Tempat penyimpanan seperti kabinet pun menjadi suatu keharusan untuk hadir di dapur.

Selain laci kabinet, kamu bisa menggunakan rak dinding dan rak gantung sebagai tambahan tempat penyimpanan kamu. Sehingga dapur pun bisa menjadi lebih rapi dan kamu tidak perlu merasa stress melihat dapur berantakan. Kamu juga bisa meletakkan buku-buku resep kamu di rak dinding agar mudah dijangkau selagi memasak. Untuk menaikkan mood memasak, kamu juga bisa menghias dapur dengan hiasan dinding, pajangan, dan dekorasi kecil lainnya di sekitar area dapur.

4. Desain dapur yang sejuk
Selain dapur yang rapi, kamu juga membutuhkan kesejukan di sana agar lebih bersemangat memasak. Tanaman kecil seperti sukulen bisa menjadi pilih tepat untuk memberi kehijauan di dapur kamu. Tanaman tiruan pun bisa menjadi pilihan lain untuk kamu yang merasa tidak sanggup merawat tanaman. Atau kamu juga bisa mencoba tips Kania kemarin! Yaitu dengan menanam sayuran sisa masak kamu kembali. Lebih hemat dan lebih segar deh dapur kamu. Hihi.

Kamar Tidur Ideal Mimpi Kesurga

Kamar Tidur Ideal Mimpi Kesurga

rumahawan.web.id Tidur yang nikmat memang dibutuhkan setiap manusia dan cara memaksimalkan kemampuan manusia untuk bisa tidur adalah dengan memberikan tempat tidur yang nyaman dan kamar tidur yang aman.Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Kamar Tidur Ideal Mimpi Kesurga. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Kamar Tidur Ideal Mimpi Kesurga

Barang-barang yang terbuat dari rajutan kini kembali naik daun. Alih-alih dianggap kuno, tren rajutan bahkan sering melengkapi berbagai dekorasi di rumah bernuansa modern. Kesan hangat dari rajutan menjadi salah satu alasan mengapa banyak orang memilih dekorasi dari benang ini.Dekorasi rajutan yang cantik dan hangat pun sangat apik dan cocok dijadikan sebagai pelengkap hiasan untuk kamar tidur remaja. Apalagi, bagi remaja saat ini, kamar tidur bukan hanya menjadi tempat untuk beristirahat saja. Berbagai kegiatan pun dilakukan di dalam kamar tidur, seperti membaca buku, belajar, dan menonton TV. Tak jarang juga kamar tidur menjadi tempat untuk berkumpul bersama teman-teman. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak remaja yang teliti dalam mendesain kamar tidurnya.

Nah, berikut ini Kania ingin membagikan beberapa dekorasi rajutan yang dijamin akan membuat kamar tidur remaja terlihat menawan dan lebih hangat. Selain mempercantik ruang kamar tidur, dekorasi rajutan berikut ini juga fungsional, lho! Penasaran? Yuk, langsung saja intip di bawah ini!

Sarung Bantal Rajutan yang Hangat
Kamu bisa mendekorasi kamar tidur ala remaja dengan menggunakan sarung bantal yang unik. Tidak melulu harus bermotif sama dengan sprei tempat tidur, kamu bisa memakai sarung bantal dengan motif atau bahan yang berbeda, seperti sarung bantal rajutan yang satu ini.Sarung bantal rajutan bisa membuat suasana kamar tidur remaja jadi lebih apik. Di samping itu, benang-benang rajut yang menjadi material utama dari sarung bantal rajutan akan memberi kesan hangat dan nyaman . Selain untuk tempat tidur, kamu juga bisa menggunakan sarung bantal rajutan ini pada bantal sofa di kamar tidurmu.

Karpet Rajutan untuk Berkumpul Bersama Teman
Anak remaja pasti sering mengundang teman-temannya bermain ke rumah. Biasanya, kamar tidurlah yang menjadi tempat mereka berkumpul. Apakah itu termasuk kamu? Daripada berdesak-desakan di atas tempat tidur, lebih baik kamu gunakan saja karpet rajutan besar sebagai alternatif tempat untuk berkumpul bersama teman-teman di kamar tidur. Tak hanya itu saja, karpet rajutan ini juga sekaligus menjadi hiasan yang dekoratif di kamar tidurmu, lho!Dengan menggunakan karpet rajutan di dalam kamar tidur, suasana berkumpul bersama teman pun akan semakin seru, akrab, dan hangat. Motif atau warna dari dekorasi karpet rajutan ini bisa disesuaikan dengan keinginanmu. Mulai dari ngobrol, tidur-tiduran, hingga mengerjakan tugas bisa dilakukan bersama di atas karpet rajutan ini.

Dekorasi Dream Catcher Rajutan
Masa remaja adalah masa-masa yang penuh mimpi dengan optimisme tinggi untuk mencapainya. Dengan demikian, pemasangan dekorasi dream catcher di kamar tidur pun bisa menjadi penyemangat untuk meraih mimpi yang diinginkan.Saat ini dream catcher sangat mudah ditemukan di pasaran dengan berbagai model, ukuran, dan jenis bahan, termasuk yang menggunakan bahan rajutan. Supaya suasana kamar tidur lebih semarak dan cantik, pilihlah dream catcher rajutan dengan warna yang beragam. Kamu juga bisa memasang lebih dari satu dream catcher rajutan agar suasana kamar tidur tidak membosankan.

Ottoman Rajutan Multifungsi
Ottoman rajutan dapat menjadi dekorasi lain untuk kamar tidur remaja. Tidak hanya membuat ruangan lebih apik, tapi dekorasi rajutan berupa ottoman ini juga multifungsi, lho! Ottoman rajutan bisa menjadi pengganti meja di samping tempat tidur. Selain itu, dekorasi rajutan ini juga bisa menjadi tempat duduk saat kamu ingin belajar di meja belajar. Ottoman rajutan ini pun sangat cocok menjadi tempat untuk meletakkan pernak-pernik yang tidak terlalu banyak agar tetap terlihat rapi.

Selimut Rajutan yang Unik dan Artistik
Kurang lengkap rasanya jika di kamar tidur tidak ada selimut, apalagi jika ruang kamar tidurmu menggunakan pendingin ruangan. Kamu pun bisa memilih selimut dari bahan rajutan untuk memberi kesan unik dan artistik di kamar tidurmu. Dengan meletakkan selimut rajutan di atas kasur saja, kamar tidurmu sudah terlihat sangat menawan. Tak hanya menjadi dekorasi, selimut rajutan ini tentunya juga memberikan rasa ekstra hangat saat kamu tidur.Kamu bisa mencari selimut dari bahan rajutan dengan motif dan ukuran yang sesuai dengan selera dan kebutuhanmu. Jika kamu ingin selimut rajutan yang menenangkan, kamu bisa menggunakan selimut rajutan berwarna netral dengan motif atau pola yang sederhana. Namun, jika ingin membuat suasana kamar tidur lebih hidup, kamu bisa memilih selimut rajutan ala bohemian yang penuh warna.

Tentukan furnitur yang diperlukan
Biasakan dirimu untuk hidup minimalis saat menata kamar. Minimalis yang dimaksud lebih mengarah kepada gaya hidup minimalis yang tercermin pada pemilihan furnitur yang sesuai keperluan saja. Setidaknya, kamar tidur perlu memiliki tempat tidur serta kasur, lemari, dan meja serta kursi.Salah satu cara menata kamar tidur agar terlihat indah ialah menyingkirkan furnitur tambahan seperti TV, kursi pijat, dan ottoman yang tak diperlukan karena hanya akan membuat kamar penuh. Akan lebih baik kalau furnitur tersebut ditempatkan pada ruang keluarga. Hitung-hitung supaya lebih seru saat berkumpul bersama.

Manfaatkan ruang di bawah tempat tidur
Untuk menata kamar tidur berukuran mungil, jangan lewatkan ruang pada kolong tempat tidur. Alih-alih menjajarkan furnitur, lebih baik ‘menumpuknya’ saja. Pilihlah tempat tidur yang didesain khusus dengan laci di bagian bawah atau mempunyai cukup ruang untuk ditaruh kotak penyimpanan.Jika budget terbatas untuk membeli tempat tidur baru, gunakan kotak penyimpanan mungil yang mudah dipindahkan agar lebih mudah menata kamar. Ruang kosong ini paling pas untuk menyimpan buku, album, dan juga sepatu.

Manfaatkan dinding bagian atas
Dinding bagian atas jarang dijangkau tangan, tapi selalu dijangkau mata. Tips ini merupakan salah satu cara menata kamar agar terlihat indah. Pastinya kamu memiliki koleksi yang sayang jika diletakkan di dalam kotak penyimpanan.Gunakan rak dinding untuk meletakkan aneka koleksi dan pajangan. Bagian bawahnya bisa dimanfaatkan sebagai gantungan aksesoris atau bahkan baju. Trik menata kamar ini terbukti ampuh bagi kamu yang sering meninggalkan baju berserakan di kamar tidur.

Selain rak dinding, menata kamar juga bisa menggunakan mesh board atau grid wall. Papan pajangan yang dibuat dari tiang-tiang besi ini cocok untuk menggantungkan aksesori, koleksi kartu pos, kipas, gantungan kunci, dan lainnya.Bahkan mesh board saat ini bisa dilengkapi dengan keranjang gantung untuk koleksi alat tulis dan boneka. Cara menata kamar agar terlihat indah ini tengah populer di kalangan anak muda.

Pisahkan barang yang jarang dipakai
Coba kamu ingat-ingat, apakah ada barang yang jarang dipakai? Kalau iya, mulailah menata kamar dengan memisahkannya. Simpanlah barang tersebut dalam kabinet khusus ataupun laci penyimpanan lainnya dalam ruangan.Bila perlu, pisahkan sesuai kebutuhan. Misalnya barang-barang untuk liburan dan baju pesta. Tips menata kamar ini membuat ruangan lebih rapi dan barang mudah dicari.

Pilih warna yang tepat saat menata kamar tidur sederhana
Beberapa orang memilih untuk menyingkirkan dekorasi supaya kamar terlihat lebih lapang dan rapi. Cara menata kamar agar terlihat indah tanpa dekorasi adalah memilih warna yang tepat. Memadukan dua warna lembut yang kontras seperti pastel merah muda dan abu-abu juga merupakan salah satu tips menata kamar agar tidak terlihat berantakan walaupun sebenarnya penuh dengan barang.

Singkirkan barang yang sudah tidak terpakai
Menata kamar menjadi rapi tidaklah sulit. Asalkan kamu mau merelakan sebagian barang yang dimiliki. Perubahan tren dan kebutuhan terkadang memaksamu membeli banyak barang baru. Barang lama pun teronggok di sudut kamar. Daripada memenuhi ruang dan menjadikannya berantakan, singkirkan saja.Pakaian dan aksesori layak pakai bisa didonasikan. Ingin dijual kembali juga boleh. Penghasilan dari menjual baju bekas bisa ditabung atau dibelanjakan untuk membeli pakaian baru. Lakukan tips menata kamar ini secara rutin, setidaknya 6 bulan sekali.Menata kamar bukannya dilakukan sekali saja di awal, tapi harus berkelanjutan. Ubahlah kebiasaanmu saat mengembalikan barang. Segera letakkan barang ke tempatnya semula setelah digunakan. Dengan rajin menata kamar, kamu bisa mengucapkan selamat tinggal kepada interior kamar ala kapal pecah!

Baca Juga : Ruang Keluarga Yang Semakin Berkeluarga

Buat kamu yang mau merombak kamar tidur dan sedang mencari inspirasi kamar tidur impian, tenang saja, di bawah ini Kania sudah menyiapkan lima desain tempat tidur minimalis yang bisa kamu pilih untuk melengkapi kamar tidur milikmu.

1. Desain simpel menawan dengan dua rona warna monokrom
Desain tempat tidur minimalis yang satu ini memang sangat identik dengan gaya seminimal mungkin. Tempat tidurnya sendiri terdiri dari dipan dan kasur, namun perlengkapan kamar tidur seperti selimut dan sarung bantal menerapkan skema warna monokrom agar terlihat estetis.Tak perlu repot memilih warna karena takut bertabrakan, kombinasi warna monokrom yang melengkapi desain tempat tidur minimalis ini terkesan simpel dan elegan walaupun hanya mengandalkan warna hitam, putih, dan abu-abu. Dengan hanya menggunakan turunan warna dalam sebuah kamar, akan tercipta kesan yang bersih dan hangat.

2. Kamar tidur industrial dengan kesan minimalis
Tentunya kamu bisa melihat bagaimana keunikan dari kamar tidur yang satu ini. Desain tempat tidur minimalis ini memberikan sentuhan gaya industrial klasik, dilengkapi dengan dinding unfinished dari semen yang dibiarkan terekspos.Keunikan dari desain tempat tidur minimalis ini terletak pada dipan kayu yang sekaligus menjadi side table. Tekstur kayu alami selaras dengan desain industrial yang diusung inspirasi kamar tidur di atas.

3. Desain tempat tidur minimalis bergaya zen
Ingin merasakan ketenangan di dalam kamar? Mungkin kamu bisa mencoba desain tempat tidur minimalis dengan sentuhan Zen khas rumah Jepang. Konsep Zen living memang kini mulai menarik perhatian apalagi di kota-kota besar yang sibuk.Tak ada salahnya jika kamu mengadopsi nilai Jepang yang mengutamakan kedamaian dan ketenangan dalam kamar tidur milikmu sendiri. Desain tempat tidur minimalis dibiarkan berwarna putih polos. Untuk kasurnya, kamu bisa menggunakan kasur beragam ukuran dan merek sesuai dengan kebutuhan, seperti kasur Alga.Bangun mood dengan perpaduan warna hangat untuk bisa memancarkan energi positif dalam kamar. Pilih warna-warna yang menenangkan seperti warna krem, biru, atau toska.Selain desain tempat tidur minimalis yang putih polos, optimalkan kamar tidur untuk relaksasi dengan menambahkan tanaman hias untuk membersihkan udara dalam ruangan atau menaruh aromaterapi agar me time dapat lebih maksimal.

4. Desain tempat tidur minimalis bergaya futuristik
Utamanya, desain tempat tidur minimalis cocok untuk melengkapi mayoritas gaya desain interior, termasuk desain futuristik. Pada dasarnya, gaya futuristik identik dengan unsur metalik dan lengkung asimetris.Ruang tidur dibiarkan kosong dengan dekorasi yang minimal, sementara desain tempat tidur minimalis dibiarkan menjadi pusat ruangan. Pemilihan warna pun terkesan lebih simpel karena hanya memanfaatkan satu warna utama, yaitu warna hijau.

5. Desain tempat tidur minimalis ala Skandinavian
Desain ruangan dengan interior Skandinavian juga semakin digandrungi saat ini. Memegang teguh prinsip desain yang terinspirasi dari alam, desain tempat tidur minimalis dengan kerangka kayu pun cocok melengkapi kamar tidur seperti inspirasi di atas.Kamar tidur yang menerapkan prinsip desain Skandinavia terlihat jelas dari furnitur yang mengutamakan fungsi, lantai kayu yang natural serta jendela besar agar cahaya alami dari matahari bisa menyinari ruangan. Agar desain tempat tidur minimalis dapat lebih selaras dengan keseluruhan ruang, berikan sentuhan warna pastel atau putih.

Ruang Keluarga Yang Semakin Berkeluarga

Ruang Keluarga Yang Semakin Berkeluarga

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Ruang Keluarga Yang Semakin Berkeluarga. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Ruang Keluarga Yang Semakin Berkeluarga

Tidak sedikit pemilik rumah yang ingin memiliki ruang keluarga mewah. Mewah di sini bukan berarti harus menggunakan barang-barang atau perlengkapan rumah tangga yang mahal, lho. Karena sebenarnya kamu pun bisa memiliki ruang keluarga mewah dengan bujet yang minim. Misalnya saja dengan memilih meja, lampu, dan pajangan yang tepat.

Penasaran? Simak dulu beberapa inspirasinya berikut ini!

1. Ruang keluarga mewah dengan dekorasi cermin
Cermin bisa kamu temukan dengan mudah di pasaran. Bentuk, ukuran, dan bingkainya pun beragam. Manfaatkan cermin sebagai dekorasi ruang keluarga mewah dengan memilih bingkai warna elegan seperti emas, hitam, atau abu-abu berkilat.Ruang keluarga berukuran luas dapat memanfaatkan cermin seukuran badan dengan bingkai penuh ukiran. Selain mewah, kamu pun bisa merapikan diri sejenak sebelum keluar rumah. Kalau ruang keluarga milikmu mempunyai ruangan yang terbatas, pilihlah cermin berukuran kecil dan gantungkan di dinding. Variasikan jumlah dan desain untuk kesan yang unik dan elegan.

2. Ruang keluarga mewah berkat tirai yang tepat
Siapa sangka selain menghalau sinar matahari, ternyata tirai bisa menciptakan tampilan ruang keluarga mewah. Tirai untuk jendela bisa dibeli dengan bujet yang sangat minim dan pilihan motifnya sangat beragam. Selain permainan warna dan motif, cara tirai terpasang juga dapat mengubah kesan ruangan menjadi lebih elegan dan mewah. Misalnya saja, kamu bisa memilih tirai terjuntai ke lantai dengan pemasangan yang bertumpuk seperti pada inspirasi di atas.Sebagai alternatif, kamu bisa memilih tirai biasa yang memiliki motif abstrak dari benang berwarna emas. Kalau ingin yang lebih sederhana lagi, mainkan saja motif pada tali pengikat tirai.

3. Ruang keluarga mewah dengan lukisan
Ruang keluarga mewah biasanya identik dengan lukisan yang bernilai tinggi. Tentu lukisan dari pelukis ternama akan sangat mahal. Namun, kamu bisa menggantinya dengan lukisan abstrak biasa yang tidak kalah berseninya. Kalau tidak menemukan lukisan, memajang gambar biasa pun tidak apa. Kamu hanya perlu memilih bingkai yang tepat untuk menciptakan ruang keluarga mewah. Misalnya bingkai dengan cat emas, bingkai penuh ukiran, hingga bingkai dari kayu yang tampilannya klasik.

4. Ruang keluarga mewah dengan lampu gantung yang cantik
Jika kamu melihat ruang keluarga mewah pada umumnya, di tengah ruangan selalu ada lampu gantung atau chandelier yang berkilau dan mewah. Lampu yang biasanya terbuat dari kristal tersebut tentu akan menghabiskan seluruh bujetmu. Sebagai gantinya, pilihlah lampu gantung dengan bentuk menyerupai chandelier seperti inspirasi di atas. Tidak kalah mewah dengan lampu gantung yang ada di ruang keluarga mewah lainnya, kan? Jika kamu ingin tampilan ruang keluarga mewah yang lebih modern dan minimalis, beralihlah ke lampu gantung dengan kap putih sederhana seperti inspirasi di atas. Coba variasikan penemuan dan jumlah lampu agar dapat memberikan kesan elegan dan mewah saat dilihat secara keseluruhan.

5. Ruang keluarga mewah dengan sentuhan marmer
Apakah kamu tahu kalau material batu marmer merupakan salah satu material yang paling banyak digunakan pada ruang keluarga mewah? Walaupun harganya mahal, kamu bisa menghemat bujet dengan menggunakannya sebagai elemen pelengkap ruangan seperti pada meja kopi untuk kesan ruang keluarga mewah. Jangan lupa untuk memberikan pencahayaan secukupnya untuk tampilan ruang keluarga mewah yang lebih maksimal lagi.

Ingin memiliki ruang keluarga sederhana dengan model lesehan? Simak dulu 7 inspirasi berikut ini!

1. Ruang keluarga sederhana dengan karpet bulu
Lesehan langsung di atas lantai akan membuat kulitmu tidak nyaman karena permukaannya dingin. Bahayanya lagi, duduk di atas permukaan dingin tanpa alas dapat mengundang penyakit. Nah, solusi bagi permasalahan ini adalah menggunakan karpet bulu. Kamu akan merasa lebih nyaman saat bersantai di ruang keluarga sederhana ini. Agar ruangan tidak terlihat sumpek, pilihlah karpet bulu berukuran sedang yang cukup untuk kamu duduk atau tiduran. Model lesehan seperti ini cocok untuk ruang keluarga sederhana bergaya Skandinavia.

2. Ruang keluarga sederhana dengan area lesehan yang unik
Model lesehan yang satu ini sangat cocok untuk ruang keluarga sederhana bergaya modern. Desainnya cukup unik lantaran dua sudutnya dibuat lebih tinggi. Bagian tersebut bisa digunakan untuk bersandar. Kalau kaki terasa pegal karena terlalu lama duduk di bawah, pindahlah ke bagian atas sembari meregangkan kaki.

3. Ruang keluarga sederhana dengan bantal ekstra besar
Tidak ada yang lebih nyaman dibandingkan nonton TV dan mengobrol sambil tiduran di atas permukaan yang empuk. Alih-alih menggunakan kasur yang membuat ruang keluarga sederhana menjadi penuh sesak, coba gunakan bantal berukuran ekstra besar seperti ini. Lengkapi dengan beberapa bantal kecil untuk dipeluk atau dijadikan sandaran kepala.

Bantal besar berbentuk bulat seperti ini juga menggemaskan untuk diletakkan di ruang keluarga sederhana. Tambahan dekorasi berupa tanaman hijau yang digantung bisa menjadikan ruang keluarga sederhana ini terlihat asri dan Instagrammable.

4. Ruang keluarga sederhana gaya eklektik
Gaya eklektik identik dengan elemen warna-warni dan mengombinasikan berbagai elemen desain. Untuk ruang keluarga sederhana model lesehan ini, kamu bisa bermain warna pada bagian karpet. Jika menginginkan nuansa yang agak lembut, pilihlah karpet dengan warna putih, biru, dan sedikit merah. Sedangkan furnitur pelengkap seperti bantal dan meja kopi menggunakan warna netral.

Ingin terlihat lebih nyentrik? Gunakan warna merah pada karpet, bantal, dan kursi lesehan. Beri sedikit kombinasi warna putih dan ungu. Suasana pada ruang keluarga sederhana ini pun akan terasa lebih ceria. Dekoruma jual kursi lesehan, karpet, dan bantal seperti di gambar sehingga kamu bisa menirukan desain ruang keluarga lesehan tersebut di rumahmu.

5. Ruang keluarga sederhana ala tumblr
Bagi kamu yang suka browsing Tumblr, pasti sudah tidak asing lagi dengan nuansa dreamy seperti ruang keluarga sederhana di atas. Ruang keluarga model lesehan ini dilengkapi dengan bantal duduk tebal yang bisa digunakan juga sebagai tempat meletakkan buku dan camilan. Manfaatkan selimut tipis sebagai pelapis area duduk untuk menciptakan suasana hangat. Tambahkan kain sheer untuk menghiasi bagian langit-langit. Jika inspirasi di atas terlihat begitu penuh, kamu bisa mengurangi jumlah kainnya.

6. Ruang keluarga sederhana dengan matras tipis
Ada beberapa orang yang tidak nyaman untuk duduk di atas permukaan keras. Sebagai pengganti karpet pada ruang keluarga sederhana model lesehan, gunakanlah matras tipis dan lengkapi dengan bantal duduk. Sesuaikan warna matras dengan warna interior secara keseluruhan. Dengan matras tipis seperti ini, kamu juga bisa mendesain ruang keluarga bergaya tatami.

7. Ruang keluarga sederhana bergaya rustic
Ruang keluarga sederhana gaya rustic juga cocok dibuat model lesehan. Pilihlah karpet dengan bulu pendek untuk melapisi permukaan lantai. Sebagai pelengkap, tambahkan beberapa bantal dan bean bag. Jangan lupa untuk menyesuaikan warna karpet dan bantal agar terlihat serasi.

Baca Juga : Desain Ruang Tamu Anti Bikin Malu

Lalu, bagaimana caranya mewujudkan desain ruang keluarga minimalis yang nyaman dan menarik? Ikuti tips praktis desain ruang keluarga minimalis berikut!

1. Mulai dari Skema Warna Ruang Keluarga Minimalis
Saat merancang desain ruang keluarga minimalis, elemen warna pada ruangan sangatlah penting. Untuk membuat desain interior ruang keluarga minimalis tidak keluar dari kesan dan nuansa minimalis, utamakan warna-warna terang yang bersifat netral.Warna putih, abu-abu muda, coklat muda, hingga putih gading adalah contoh skema warna yang bisa jadi alternatifmu saat memilih warna untuk desain ruang keluarga minimalis untuk keluargamu.

2. Minimalisir Pola-Pola pada Desain Ruang Keluarga
Jika kamu merupakan penggemar pola-pola, tahan sedikit keinginanmu mengimplementasikan pola-pola di interior jika kamu ingin desain ruang keluarga minimalis lebih maksimal. Kehadiran pola, terutama yang ramai akan menghilangkan kesan modern dan minimalis pada desain ruang keluarga minimalis.Khawatir desain ruang keluarga minimalis terasa kaku tanpa hadirnya pola? Implementasi sedikit pola pada elemen dekor seperti bantal sofa atau karpet bisa jadi solusinya.

3. Investasi pada Perabot yang Benar-Benar Dibutuhkan
Pada saat memilih perabot seperti apa untuk mengisi desain ruang keluarga minimalis di rumahmu, pastikan kamu memilih perabot dan furnitur yang memang benar-benar dibutuhkan di ruang keluarga. Pilihlah juga perabot yang juga memiliki gaya desain minimalis sehingga mampu menunjang atmosfer minimalis pada desain ruang keluarga minimalis yang kamu miliki.Hindari perabot berlebih dengan terlalu banyak detail pada desain ruang keluarga minimalis agar tidak merusak komposisi ruang minimalis milikmu.

4. Utamakan Dekorasi-Dekorasi Personal pada Desain Ruang Keluarga Minimalis
Desain ruang keluarga minimalis tak lengkap tanpa kehadiran dekorasi. Namun, dekorasi yang berlebihan justru akan membuat desain ruang keluarga minimalis milikmu akan kehilangan nuansa minimalisnya, lho.Jadi, fokuslah pada beberapa dekorasi yang bersifat personal untuk buat desain ruang keluarga minimalis tetap terasa homey dan juga minimalis. Kolase bingkai foto keluarga, hasil kerajinan tangan pribadi, ataupun koleksi barang kesayangan bisa jadi contoh dekorasi untuk desain ruang keluarga minimalis untukmu.

5. Pencahayaan Maksimal dan bentuk yang Minimal
Sentuhan akhir pada desain ruang keluarga minimalis adalah pengaturan pencahayaan. Saat memilih lampu pada desain ruang keluarga minimalis, hindari lampu-lampu dengan konsep bentuk dengan detail rumit seperti candlelier ataupun lampu gantung kristal. Pilihlah lampu yang sederhana dan minimalis, namun dengan bola lampu yang cukup untuk berikan penerangan terbaik untuk desain ruang keluarga minimalis. Pencahayaan yang terlalu redup tidaklah baik untuk ruang keluarga dengan konsep minimalis.

Desain Ruang Tamu Anti Bikin Malu

Desain Ruang Tamu Anti Bikin Malu

rumahawan.web.id Tidak perlu takut lagi jika kamu harus terima tamu,karena penggunaan desain ruang tamu yang baik ini bisa membuat tamu emakin nyaman.Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Desain Ruang Tamu Anti Bikin Malu. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Desain Ruang Tamu Anti Bikin Malu

Memilih sofa ruang tamu minimalis membutuhkan banyak pertimbangan. Baik dari aspek model, warna, bahan, bentuk, dan ukurannya. Pertimbangan yang tepat akan membuat interior ruang tamu terlihat serasi dan nyaman dihuni.Dari lima aspek yang sudah disebutkan tadi, ukuran sofa ruang tamu minimalis menjadi pertimbangan utama yang tidak boleh diganggu gugat. Pilihlah sofa dengan ukuran yang pas dengan luas ruang tamu supaya tidak makan tempat.Model sofa ruang tamu minimalis memang cenderung tidak menciptakan kesan ruangan sumpek, namun berbagai aspek sofa lainnya perlu dipertimbangkan. Tak hanya agar hemat ruang, berikut Kania akan membagikan tujuh sofa ruang tamu minimalis yang layak kamu pilih untuk hunianmu.

Tak perlu meja lagi, jika ada sofa dengan meja kopi
Terbilang multifungsi, desain sofa ruang tamu minimalis ini sudah dilengkapi dengan meja kopi atau coffee table yang juga berfungsi sebagai side table. Selain bersifat permanen, kehadiran meja kecil ini membuat ruang tamu terasa lebih lega karena tidak perlu menambahkan meja kopi lagi.

Lebih rapi dengan ruang penyimpanan di bawah
Salah satu cara untuk menghemat ruang adalah menggunakan furnitur multifungsi. Contohnya dengan sofa ruang tamu minimalis yang berfungsi sebagai ruang penyimpanan juga.Bagian dudukan sofa bisa diangkat untuk menyimpan sarung bantal sofa atau majalah. Modelnya simpel dan dijamin tamu tidak akan sadar kalau ada ruang penyimpanan di bawah sofa ruang tamu minimalis ini.

Sofa model jengki, berkaki kurus
Sofa minimalis model jengki yang khas dengan kaki kecilnya juga patut dipertimbangkan. Modelnya sangat sederhana, tanpa banyak aksen.Model sofa ruang tamu minimalis dengan dudukan yang terpisah dari kerangka ini juga mudah untuk dibersihkan. Busa bagian sandaran dan dudukan bisa dilepas sehingga memudahkanmu ketika mau menjemur atau mencucinya.

Sofa ruang tamu model lesehan
Sofa ruang tamu minimalis tanpa kaki lebih hemat ruangan, lho. Ukurannya cukup tebal sehingga penggunanya bisa duduk lesehan sambil berselonjor kaki dengan nyaman.Kalau mau melipat kaki di atas sofa ruang tamu minimalis ini juga bisa. Anggap sebagai kursi lesehan, furnitur ini dilengkapi dengan bantal khusus yang bisa dijadikan sandaran punggung.

Papan kayu kukuh multifungsi
Bagi kamu yang memiliki hunian dengan interior Skandinavia, coba gunakan sofa ruang tamu minimalis yang beralaskan papan kayu seperti ini. Tidak perlu takut merasa pegal karena bagian sandaran dan dudukan dilapisi menggunakan busa empuk.Keunikan model sofa ruang tamu minimalis dengan dudukan yang bisa dilepas akan memudahkan kamu untuk mengalih fungsikannya menjadi meja saat diperlukan. Terlihat sangat natural dan minimalis, bukan?

Sofa pendek dengan lengan tinggi
Berikutnya, ada sofa ruang tamu minimalis berkaki pendek dengan lengan sofa tinggi. Desain sofa dua dudukan yang pendek akan menciptakan kesan plafon yang lebih tinggi. Lengan sofa yang tinggi akan memudahkan para tamu untuk duduk nyaman dengan menyandarkan lengan mereka.Variasi warna pastel merah muda yang lembut cocok diterapkan pada sofa ruang tamu minimalis untuk kesan luang yang bersih. Ruangan pun terlihat lebih chic dan mengundang.

Sofa ruang tamu minimalis khusus sudut
Jika hunian kamu benar-benar tidak memiliki ruang khusus untuk tamu, coba gunakan sofa ruang tamu minimalis berupa model sofa L seperti inspirasi di atas. Daripada sudut ruangan dibiarkan kosong, sofa sudut seperti ini akan menambah tempat duduk sekaligus memanfaatkan ruangan terbatas secara lebih maksimal. Untuk mengisi kekosongan bagian tengah, hadirkan karpet dengan ukuran yang sesuai.Berbicara soal warna ruang tamu ataupun warna ruangan lainnya, banyak yang sering memilih aman dengan memilih warna yang tampak serupa. Beberapa warna favorit umumnya sering berkisar antara pilihan netral yang aman.

Tidak salah jika memang menyukai warna netral yang klasik seperti warna putih, abu-abu, krem atau cokelat. Namun, sesungguhnya memilih warna ruang tamu yang cerah bisa menghangatkan suasana ruangan sehingga tamu juga betah.Mau inspirasi warna ruang tamu untuk interior ruang tamu yang beda dari lainnya? Berikut Kania bagikan kombinasi warna ruang tamu yang bisa kamu pilih.

Biru Elektrik & Putih Bersih
Walaupun didominasi dengan berbagai warna lainnya, fokus warna ruang tamu berkarakter ini bisa dipecahkan menjadi dua warna utama: biru elektrik pada sofa dan putih bersih sebagai warna cat untuk ruang tamu.Menempatkan furniture utama dengan warna anti-mainstream yang berani bisa jadi pusat utama ruangan seketika, sambil bersanding dengan warna dinding yang umum seperti putih. Penambahan lain untuk melengkapi warna ruang tamu bisa kalian sesuaikan sendiri, sepanjang tidak mencuri perhatian dari sofa utama tersebut.

Kuning Emas & Abu-Abu Lembut
Warna ruang tamu bisa jadi senjata dekorasi yang paling ampuh, sekaligus menawarkan kenyamanan bagi penghuninya. Pada inspirasi kombinasi warna ruang tamu ini, sofa tampil cukup netral dengan warna abu-abu yang aman.Penambahan warna kuning keemasan pada bantal empuk dan sepasang dekorasi cermin hadir membingkai sofa. Tak lupa, lukisan artistik dan kombinasi warna juga hadir di bantal sofa lainnya.

Dinding Teal Intens & Netral Santai
Teal adalah perpaduan antara biru dan hijau untuk warna ruang tamu yang cukup unik. Gaya desain interior yang kuat dan berkarakter ini bisa kalian seimbangkan dengan furnitur netral yang santai.Cukup memilih sofa dan dekorasi minimalis dengan warna-warna netral seperti putih atau krem. Manfaatkan lantai kayu dengan unsur cokelat untk melengkapi kombinasi warna ruang tamu.

Kombinasi Pastel Cantik
Implementasi warna ruang tamu dengan kombinasi warna pastel layak dicoba. Ruangan yang terasa luas dan bersih bisa kalian capai dengan warna-warna santai ala pastel, contohnya sofa biru pastel yang bersanding dengan bantal warna pastel lainnya.Dinding dengan warna senada diberikan sekat ruangan kayu yang melengkapi skema warna ruang tamu agar tidak terkesan terlalu feminin. Suasana pun terasa nyaman dan pastinya bikin betah.

Pink Kalem & Abu Tua
Mungkin salah satu kombinasi warna ruang tamu yang paling favorit untuk para penggemar interior bergaya lembut namun masih mudah diaplikasikan, coba sandingkan warna ruang tamu merah muda dengan abu kelam. Palet warna ini sering hadir di ruang tidur, ruang keluarga dan ruang personal lainnya karena memang terbilang sukses membawa suasana santai yang nyaman.

Hitam Putih Serba Modern
Satu lagi kombinasi warna ruang tamu yang terbilang klasik, yaitu hitam dan putih. Kontras warna Yin dan Yang ini bisa memberikan ruang kreativitas yang tak terbatas.Jauh dari kata membosankan, lengkapi dengan warna transisi seperti warna universal lainnya, misalkan abu-abu pada karpet dan aksen keemasan pada dekorasi dinding serta bantal dekorasi. Warna ruang tamu berkelas ini patut banget dicoba.

Warna-Warna Tropis Asyik
Berbicara soal tema rumah tropis, warna ruang tamu yang langsung muncul seketika pasti tidak jauh dari kombinasi jingga, hijau, dan kuning. Dengan dinding yang tetap putih bersih, kalian bisa menyuntikkan sensasi liburan ala musim panas yang tiada akhirnya. Tak lupa, tema tropis ini juga cocok untuk kalian yang senang dekorasi tanaman indoor.Penggunaan wallpaper bukanlah hal yang asing lagi bagi rumah-rumah minimalis dan modern. Pasalnya, wallpaper dapat menyulap tampilan interior dalam waktu sekejap. Tak hanya itu saja, pemasangannya pun mudah dan motifnya sangat bervariasi. Biasanya orang-orang mengutamakan memasang wallpaper dinding di ruang tamu. Hal ini dikarenakan wallpaper dinding ruang tamu minimalis dapat memberikan tampilan yang cantik dan menawan sehingga para tamu yang berkunjung ke rumah akan lebih terkesan.

Apakah saat ini kamu ingin memasang atau sedang mencari inspirasi wallpaper dinding ruang tamu minimalis? Yuk, simak lima wallpaper dinding ruang tamu minimalis yang menawan dari Kania berikut ini! Siapa tahu ada yang sesuai dengan keinginanmu untuk mewujudkan rumah minimalis impian.

Baca Juga : Ruang Tengah Multifungsi

Wallpaper dinding ruang tamu minimalis motif kayu
Elemen kayu mampu menciptakan nuansa yang hangat dan elegan pada ruangan. Namun, penggunaan kayu sungguhan cukup merepotkan dalam pemasangan dan perawatannya karena tergolong rumit. Selain itu, materialnya pun mudah lapuk dan berpotensi dimakan rayap. Oleh karena itu, sebagai gantinya gunakan saja wallpaper dinding ruang tamu minimalis dengan motif kayu.Penggunaan wallpaper dinding ruang tamu minimalis motif kayu seperti ini sangat cocok dipadukan dengan berbagai furnitur dan dekorasi polos, seperti sofa warna putih, meja warna abu-abu, atau karpet berbulu warna abu muda. Untuk memberikan kesan yang lebih minimalis dan modern, pilihlah wallpaper dinding ruang tamu minimalis motif kayu berwarna putih kecokelatan.

Wallpaper dinding ruang tamu minimalis penuh bunga
Jika kamu memiliki ruang tamu yang cukup luas, coba gunakan wallpaper dinding ruang tamu minimalis dengan motif yang penuh bunga ini. Warna dasar wallpaper dinding ruang tamu minimalis ini abu-abu muda, sedangkan motif bunganya memiliki warna silver. Saat terkena cahaya, motif bunga dari wallpaper dinding ruang tamu minimalis jadi berkilau.Meskipun motifnya memiliki ukuran bunga yang besar dalam jumlah yang banyak, tapi wallpaper dinding ruang tamu minimalis ini tidak terlihat heboh dan norak, melainkan memberikan kesan minimalis dan elegan. Kamu bisa menyesuaikan furnitur, seperti meja tv dan sofa yang senada dengan wallpaper dinding ruang tamu. Kalau sudah menggunakan wallpaper dinding ruang tamu minimalis seperti ini, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli dekorasi ruang tamu minimalis lagi.

Wallpaper dinding ruang tamu minimalis model bata ekspos
Saat ini, dinding model bata ekspos sangat populer, terutama untuk desain interior kafe. Saat melihatnya, mungkin terlintas di benakmu untuk menerapkannya di ruang tamu rumahmu. Cara yang paling mudah adalah dengan menggunakan wallpaper dinding ruang tamu minimalis model bata ekspos seperti pada gambar di atas. Dengan menggunakan wallpaper dinding ruang tamu minimalis, kamu tidak perlu memanggil tukang untuk membobok permukaan dinding yang sudah terlanjur diplester sebelumnya.Saat membeli wallpaper dinding ruang tamu minimalis bermotif bata ekspos ini, pilihlah motif yang nampak sangat nyata seperti bata ekspos sungguhan. Kelebihan penggunaan wallpaper dinding ruang tamu minimalis ini, kamu bisa bersandar dengan nyaman di dinding ini tanpa harus merasakan sakit dari tekstur keras dan kasar dari bata ekspos. Selain itu, pilihlah wallpaper dinding ruang tamu minimalis bermotif bata ekspos dengan warna putih keabuan karena paling pas dipadukan dengan furnitur berwarna senada. Untuk hiasannya, coba gunakan dekorasi berwarna pink atau cokelat.

Wallpaper dinding ruang tamu minimalis dengan batu alam
Siapa bilang potongan batu alam hanya cocok untuk dinding eksterior saja? Kamu juga bisa menghadirkan desain dinding batu alam pada interior rumah juga, lho! Namun, jika kamu tidak mau repot, gunakan saja wallpaper dinding ruang tamu minimalis dengan motif batu alam. Dengan demikian, kamu tidak perlu repot membersihkan lumut setiap saat. Pilihan warna wallpaper dinding ruang tamu minimalis model batu alam juga sangat beragam, mulai dari warna cokelat, hitam, abu-abu, dan hijau. Kamu bisa menyesuaikannya dengan selera masing-masing.

Wallpaper dinding ruang tamu minimalis yang modern
Untuk tampilan minimalis sekaligus modern, wallpaper dinding ruang tamu minimalis ini adalah yang paling pas. Warna dasarnya abu-abu dengan motif garis-garis dengan material yang dapat memantulkan cahaya sehingga terlihat berkilau. Garis-garis yang disusun acak pada wallpaper dinding ruang tamu minimalis ini membentuk pola geometris yang sedang populer di kalangan masyarakat saat ini.

Untuk memberikan tampilan yang serasi, gunakanlah dekorasi dengan pola geometris juga, misalnya pada vas bunga atau motif pada sarung bantal sofa. Dominasi dari perpaduan warna antara abu-abu dan putih sebenarnya sudah cukup untuk memberikan kesan modern yang menawan, tapi dengan tambahan warna kuning, konsep ruang tamu terlihat jadi lebih menonjol dan hidup.Dari kelima inspirasi wallpaper dinding ruang tamu minimalis di atas, motif mana yang jadi favoritmu? Apapun motif wallpaper dinding ruang tamu minimalis yang kamu pilih, pastikan kamu memilih kualitas yang terbaik, ya! Wallpaper yang berkualitas tidak akan mudah pudar dan lemnya akan menempel dengan kuat. Sudah siap untuk memiliki ruang tamu minimalis yang menawan?

Ruang Tengah Multifungsi

Ruang Tengah Multifungsi

rumahawan.web.id Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Ruang Tengah Multifungsi. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Ruang Tengah Multifungsi

Desain Ruang Tengah dengan Area Kerja
Buat kamu yang bekerja secara remote dari rumah, tentu saja kamu memerlukan area kerja khusus untuk menunjang produktivitas. Jika luas hunianmu terbatas dan tidak memungkinkan untuk membuat ruangan baru, kamu bisa mencontoh desain ruang tengah multifungsi ini dengan menggabungkan ruang tengah dengan area kerja. Kamu hanya perlu menambahkan meja dan kursi kerja di sudut ruang tengahmu. Pastikan area kerja di ruang tengahmu juga mendapatkan pencahayaan yang maksimal, ya! Jika memerlukan tempat tambahan untuk meletakkan perlengkapan kerjamu, kamu bisa menambahkan rak gantung pada dinding di atas mejamu.

Desain Ruang Tengah dengan Area Makan
Desain ruang tengah dengan area makan ini sangat cocok diaplikasikan pada hunian mungil atau pun apartemen. Penataan pada penggabungan fungsi ruang tengah dengan area makan seperti ini sangat mudah. Jika ruangan terbatas, kamu tidak harus mengatur sofa dengan posisi sejajar atau lurus. Dengan posisi miring pun ruangan tetap terlihat estetik. Tambahkan meja makan bulat di belakang sofa. Desain seperti ini memberikan kesan yang manis di dalam ruang tengahmu. Namun, lebih baik kamu memilih furnitur dan perabotan dengan warna yang senada agar tampilannya seimbang dan enak dilihat.

Desain Ruang Tengah dengan Area Bermain Anak
Jika kamu memiliki balita, area bermain anak sangat diperlukan untuk tumbuh kembangnya. Namun, dengan masa pakai area bermain yang pendek sepertinya kurang efisien jika kamu membangun ruangan khusus area bermain anak di dalam rumah. Daripada membuat ruangan khusus, kamu bisa menyatukan area kumpul keluarga dengan area bermain anak di ruang tengah. Selain hemat tempat, kamu bisa lebih leluasa menjaga dan memperhatikan si kecil. Sebagai pembeda fungsi di dalam ruang tengah tersebut, kamu bisa menempatkan dekorasi khusus pada area bermain anak, seperti menggunakan karpet warna-warni atau kamu juga bisa memilih karpet karakter favorit si kecil.

Konsep open space sangatlah ideal untuk diaplikasikan pada ruang tengah rumahmu agar memberikan kesan yang luas dan terang. Seperti inspirasi desain ruang tengah multifungsi yang satu ini. Penggabungan ruang tengah dengan dapur yang menggunakan kitchen set dapat memberikan kesan hangat karena tidak adanya batasan atau partisi pada ruangan. Selain membuat kamu lebih nyaman, desain ruang tengah dengan dapur akan memudahkan kamu untuk menyajikan hidangan saat kumpul keluarga

Desain Ruang Tengah dengan Perpustakaan Mini
Punya banyak koleksi buku dan bingung meletakannya di mana? Dengan desain ruang tengah multifungsi yang satu ini, kamu bisa membuat perpustakaan mini di ruang tengah, lho! Gunakan rak buku khusus agarkoleksi buku milikmu lebih tertata dan tidak tercampur dengan koleksi lain yang ada di ruang tengah. Tambahkan juga sebuah sofa yang nyaman untuk membaca buku kesukaanmu bersama keluarga. Alternatif desain ruang tengah multifungsi lainnya adalah dengan menggabungkan beberapa fungsi sekaligus pada ruang tengah yang ada di hunian kamu. Seperti inspirasi desain yang satu ini. Ruang tengah berkonsep terbuka seperti ini dapat digunakan untuk berbagai kegiatan rumah, mulai dari menonton TV, membaca buku, menyantap makanan hingga memasak melalui penggunaan aneka perabotan dan dekorasi seperti sofa, meja makan, kitchen set, rak dinding untuk menyimpan koleksi buku, dan jam dinding unik.

Sejak tren warna warna pastel melanda kembali beberapa tahun yang lalu, obsesi akan warna warna pastel sepertinya akan terus berlangsung lama. Tak mengherankan, warna warna pastel punya ciri khas tersendiri yang bikin nyaman dan adem.Warna warna pastel yang lembut dan polos seakan mengingatkan tentang dunia yang serba cantik, dan juga mudah diaplikasikan ke ruangan apapun di rumah. Mulai dari ruang tengah, kamar tidur utama atau anak, hingga dapur, warna warna pastel siap memberikan efek psikologis berbeda yang wajib kamu ketahui.

Baca Juga : Solusi Ruang Sempit Dengan Meja Dinding

Biru Muda, Menenangkan & Serba Cantik
Buat yang masih ragu menggunakan warna warna pastel, coba dulu di ruangan dengan privasi seperti kamar tidur. Biru pastel sendiri juga punya efek menenangkan yang positif, sehingga cocok diaplikasikan di kamar bayi ataupun anak-anak.Selain membuat nyaman dan adem, warna biru pastel juga enak dipandang. Supaya ruangan tidur punya dimensi yang semakin mantap, boleh juga dikombinasikan dengan biru tua yang agak kelam supaya suasana tidur semakin nyaman.

Santai & Relaks dengan Ungu Pastel
Warna warna pastel yang cerah seperti warna ungu muda bisa menciptakan suasana yang santai dan penuh relaksasi. Berbeda dengan warna ungu sejati yang berarti kekuasaan serta dunia yang luks dan energik, pastel ungu membawa nuansa yang cerah tetapi tidak terlalu menggebu- gebu.Dikombinasikan dengan dekorasi berwarna cerah lain seperti kuning, coba aplikasikan warna warna pastel ungu dengan beragam shade di ruang keluarga atau ruang tamu sebagai wujud karakter kalian yang tenang.

Makin Keren dengan Abu-Abu Pastel
Abu-abu bikin bosan? Pilih aksen abu-abu lembut dari dunia pastel yang mempunyai campuran putih susu dan sedikit keperak-perakan. Pilihan warna abu-abu pastel ini cocok sebagai alternatif yang lebih menarik daripada warna dasar lain seperti krem, putih atau abu polos.Efek psikologis dari warna warna pastel seperti abu-abu ini dijamin membawa kestabilan pada ruangan. Selain itu, abu-abu yang lembut tentu akan memberikan ketenangan bagi semua orang yang berada di dalam ruangan.

Hijau Pastel, Si Adem dari Alam
Warna warna pastel juga bisa mengingatkan kamu tentang kedekatan alam, contohnya pastel hijau. Dengan warna ini, ruangan akan terasa lebih natural dan nyaman namun tidak terasa terlalu monoton. Warna hijau sering diasosiasikan dengan kesehatan dan keberuntungan, juga sebagai simbol kesuburan.Dengan warna warna pastel seperti pastel hijau, ada juga efek yang menyehatkan yaitu baik untuk kesehatan mata. Jadi, coba aplikasikan warna pastel hijau di ruang baca, ruang kantor atau ruang belajar.

Pink Pastel, Si Feminin yang Romantis
Salah satu dari warna warna pastel paling favorit, pastel merah muda identik dengan masa muda, sisi feminin wanita dan hal-hal yang manis. Tak lupa, warna ini juga melambangkan cinta atau asmara dan persahabatan, lho! Tak jarang kamu bisa menemukan warna warna pastel ini di kamar anak remaja atau perempuan, dan juga kamar tidur utama.

Kombinasi Warna Warna Pastel
Karena warna warna pastel sering memiliki gradasi yang ringan, tidak ada salahnya juga menggunakan beberapa warna warna pastel sekaligus di dalam ruangan. Disarankan agar menggunakan hingga 2-3 warna pastel yang berdekatan untuk menciptakan dimensi yang unik dan tetap cantik, misalnya kombinasi warna warna pastel abu, biru dan merah.

Warna warna pastel ini tidak memandang perbedaan antara pria atau wanita, sehingga mudah dihadirkan ke dalam rumah. Aplikasi warna-warna ini cocok digunakan pada ruangan berbagai ukuran, baik yang besar maupun kecil. Warna warna pastel dinilai efektif untuk menghidupkan ruangan yang besar, dan juga membuat ruangan yang kecil tampak semakin besar.

Solusi Ruang Sempit Dengan Meja Dinding

Solusi Ruang Sempit Dengan Meja Dinding

rumahawan.web.id Terkadang ruangan yang sempit memang menjadi masalah ketika kita ingin melakukan pembedahan terhadap desain furniture,terutama peletakkan meja. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Solusi Ruang Sempit Dengan Meja Dinding.Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Solusi Ruang Sempit Dengan Meja Dinding

Meja Dinding Lipat agar Rumah Makin Efisien dan Indah
Ingin memiliki furnitur yang efisien dengan desain indah untuk rumahmu? Kamu bisa mewujudkannya dengan meja dinding lipat multifungsi satu ini. Tak hanya berfungsi sebagai meja, meja dinding ini juga merangkap sebagai rak dinding. Tak perlu khawatir karena meja dinding ini dirancang dengan kukuh untuk melakukan berbagai keperluan. Uniknya, meja dinding ini juga bisa dilipat jika tidak digunakan, lho! Tampilan meja dinding ini saat dilipat seperti sebuah hiasan dinding.

Meja Dinding Dapur Extension
Sekilas inspirasi meja dinding ini terlihat biasa saja, tetapi ada fitur extension alias perpanjangan di bagian luar meja dinding yang menjadikannya telihat unik dan fungsional. Dengan desain demikian, meja dinding ini bisa digunakan sebagai meja konsul atau meja makan untuk berdua dan jika dibuka lagi bagian extension-nya bisa digunakan untuk berempat. Ruang makan pun jadi semakin nyaman tanpa harus ada tambahan kaki meja lagi.

Meja Dinding Merangkap Kabinet
Meja dinding ini bisa digunakan untuk dua sampai empat orang. Meskipun berukuran mungil dan sederhana, tetapi meja dinding ini memiliki fitur menarik yang sangat unik karena terdapat enam laci di bagian samping meja yang menempel pada dinding untuk menyimpan alat masak dan perabotan lainnya, seperti spatula, pisau, serbet, dan lainnya. Tak hanya itu saja, meja dinding ini juga bisa diperpanjang dengan sistem geser pada bagian kaki meja. Pastinya, meja dinding ini tetap stabil dan fungsional.

Meja Dinding Versi Gantung
Meja dinding versi gantung sudah bukan trik baru lagi untuk menyiasati ruangan yang sempit dan terbatas. Kelebihan meja dinding yang satu ini adalah sangat fleksibel dan bisa diposisikan sesuai keinginan. Tanpa kaki meja yang ribet, ruangan jadi terlihat lebih luas dan mudah untuk dibersihkan, kamu pun bisa meletakkan tempat sampah di bagian bawah meja dinding.Dengan modelnya yang sederhana, meja dinding ini sangat cocok digunakan pada hunian berkonsep minimalis. Untuk menghadirkan meja dinding gaya gantung di rumah, kamu hanya perlu menempelkannya pada bagian dinding mana pun yang diinginkan.

Baca Juga : Rumah Minimalis Untuk Pasutri Muda

Meja Dinding Buka Tutup Serbaguna
Dengan konsep buka tutup, meja dinding satu ini memudahkan kamu dalam penggunaannya. Jika sudah selesai menggunakannya, kamu hanya perlu menutup meja dinding ini agar ruangan tetap terlihat lapang. Tak hanya itu saja, di dalam meja dinding ini juga tersedia rak penyimpanan besar sehingga kamu bisa meletakkan peralatan kerjamu agar tidak berserakan dan tetap rapi.

Meja Dinding Modern Minimalis
Bagi kamu yang menginginkan inspirasi meja dinding untuk rumah modern minimalis, intip meja dinding cantik ini yang menggabungkan antara meja kerja, rak dinding, dan kabinet gantung. Selain cocok dijadikan tempat kerja di dalam rumah, gaya minimalis pada meja dinding ini juga cocok untuk apartemen studio yang mungil. Kamu hanya perlu menambahkan kursi yang mudah digeser saja. Dengan demikian, kamu sudah punya meja dinding minimalis multifungsi yang juga menarik.

Rumah Minimalis Untuk Pasutri Muda

Rumah Minimalis Untuk Pasutri Muda

rumahawan.web.id Untuk kalian para pasutri yang masih muda memang sangat dibutuhkan desain rumah yang inspiratif yang bisa membuat keadaan rumah menjadi lebih nyaman.Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Rumah Minimalis Untuk Pasutri Muda Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Rumah Minimalis Untuk Pasutri Muda

Rumah Minimalis dengan 1 Kamar Tidur
Bagi pasutri muda yang belum berencana memiliki anak, rumah minimalis dengan satu kamar tidur saja sudah cukup. Pada gambar rumah minimalis ini terdapat satu area untuk dapur, ruang makan, dan ruang keluarga. Meskipun kamar tidurnya tidak memiliki kamar mandi pribadi, tapi kamar mandi bersama yang berada di samping kamar berukuran cukup besar.Sebagai gantinya, di dalam kamar tidur pada gambar rumah minimalis ini ada area walk-in closet. Di sebelah ruang keluarga terdapat teras minimalis mungil yang bisa difungsikan untuk bersantai sekaligus menjemur pakaian.

Rumah Minimalis dengan Pencahayaan Alami
Hemat listrik dan hemat uang, itulah yang akan kamu rasakan ketika menerapkan gambar rumah minimalis dengan pencahayaan alami seperti ini. Gambar rumah minimalis ini memiliki ruang keluarga dan dua kamar tidur yang seluruhnya dilengkapi dengan jendela besar sehingga sinar matahari bisa menerangi ruangan dengan maksimal. Akan tetapi, kamu tetap harus memasangkan lampu, seperti lampu bohlam pada setiap ruangan untuk malam hari.Pada saat memasuki rumah, area yang terlihat pada gambar rumah minimalis ini adalah dapur. Gambar rumah minimalis ini terlihat lapang karena penggunaan furnitur dan dekorasi yang efisien. Selain itu, kamu juga bisa memelihara tanaman dalam ruangan untuk membuat ruangan terlihat segar dan alami.

Rumah Minimalis yang Lapang
Tidak semua rumah minimalis yang mungil terasa sesak dan sempit. Gambar rumah minimalis dengan pemilihan warna cat dinding yang tepat dapat memberikan kesan lapang atau luas pada hunian, seperti pada gambar rumah minimalis ini.Warna cerah pada interior gambar rumah minimalis ini didominasi oleh warna putih, cokelat muda, dan hijau. Ruang keluarga, ruang makan, dan ruang dapur berada di satu area yang sama tanpa sekat. Selain itu, pada gambar rumah minimalis ini juga terdapat jendela yang menjadikan interior rumah semakin cerah dan terasa lapang. Tak lupa, di dekat ruang keluarga ada pintu kaca yang terhubung langsung ke teras.

Baca Juga : Hias Rumah Dengan Lampion Imlek

Rumah Minimalis dengan Aksen Warna Mencolok
Bosan dengan gambar rumah minimalis yang didominasi warna monokrom? Tiru saja gambar rumah minimalis ini yang menggunakan warna-warna mencolok dalam hunian. Furniturnya didominasi oleh warna biru dan kuning sehingga sangat cocok untuk pasutri muda yang ceria. Lokasi dapur pun terpisah dari ruang makan dan ruang keluarga. Untuk menghemat tempat, pilihlah meja makan bentuk persegi panjang yang pas dengan sudut ruangan.

Rumah Minimalis dengan Dapur Besar
Bagi pasutri yang hobi masak membutuhkan gambar rumah minimalis dengan dapur besar. Pada inspirasi gambar rumah minimalis ini, ukuran dapur sama besarnya dengan ruang keluarga sehingga kamu jadi lebih leluasa saat memasak dan menghidangkan makanan. Dapurnya lengkap dengan kitchen set built-in dan rak makanan. Beralih ke kamar tidur, ukurannya cukup untuk meletakkan king bed dan di dalamnya ada kamar mandi pribadi. Selain itu, kamar tidur pada gambar rumah minimalis juga terhubung langsung dengan balkon.

Rumah Minimalis dengan Kamar Tidur Anak
Tidak sedikit pasutri muda yang berencana langsung memiliki momongan seusai menikah. Jika kamu salah satu dari mereka, lebih baik ikuti inspirasi gambar rumah minimalis dengan dua kamar tidur berikut ini. Untuk menghemat ruang di rumah, cukup membuat satu kamar mandi untuk bersama. Area lainnya dapat dijadikan ruang keluarga, ruang kerja, ruang makan, ruang laundry, dan ruang dapur.